10.9K

Dihajar Tendangan Maut, Petarung Mongolia Langsung KO Terkapar

Rabu, 15 Mei 2019 15:00 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PlayersVoice
Martin Nguyen petarung Mixed Martial Arts (MMA) asal Vietnam yang mengalahkan petarung Mongolia, Narantungalag Jadambaa. Copyright: © PlayersVoice
Martin Nguyen petarung Mixed Martial Arts (MMA) asal Vietnam yang mengalahkan petarung Mongolia, Narantungalag Jadambaa.

INDOSPORT.COM – Seorang petarung Mixed Martial Arts (MMA), Martin Nguyen berhasil mengalahkan lawannya, Narantungalag Jadambaa berkat tendangan mautnya hingga rivalnya KO.

Pertarungan yang berlangsung di ONE: ROOTS OF HONOR, yang merupakan laga utama ONE Championship di Mall of Asia Arena di Manila itu menyuguhkan acara tarung yang menarik namun cukup mengerikan.

Pasalnya, Nguyen berhasil mempertahankannya catatan apiknya di kelas Bulu setelah menang KO atas Jadambaa dengan cara mengerikan, sebagaimana disadur dari The Body Lock MMA.

Sejak dimulainya putaran pertama, kedua petarung tersebut memang sama-sama ngotot untuk membuktikan diri siapa yang pantas menjadi juara. Akan tetapi semuanya berubah saat memasuki putaran kedua.

Nguyen memanfaatkan kesempatan untuk menendang Jadambaa dibagian kaki kirinya. Hal ini membuat petarung asal Mongolia tersebut oleng karena kaget diserang dengan cepat oleh sang rival.

Namun nyatanya serangan yang diberikan oleh Nguyen tak berhenti sampai situ saja. Tak tanggung-tanggung ia memberikan tendangan maut menggunakan lututnya, membuat Jadambaa terpojokan di arena octagon.

Tendangan lutut itu ternyata mampu menghentikan perjuangan Jadambaa untuk meraih gelar kelas bulu, lantaran kalah dengan cara KO di menit ke 1:07.

Keberhasilan yang direngkuh oleh Martin Nguyen membuat ia berhasil mempertahankan gelar ONE Featherweight World Champion dengan hasil yang memuaskan.

Geledah Stadion Persitara Bareng Pentolan NJ Mania

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM