Komunitas Sehat

5 Olahraga Sederhana Ibu Hamil untuk Mempermudah Persalinan

Jumat, 23 November 2018 13:45 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:
Kegel dan posisi jongkok

1. Kegel

Mula-mula, tubuhkan tubuh di atas matras. Setelah itu, angkat bagian perut hingga lutut ke atas dengan durasi 3 hingga 10 detik.

Gerakan ini bisa dilakukan dengan berbagai langkah, baik sambal duduk maupun berdiri. Ulangi gerakan kegel ini paling tidak 4 kali dalam sehari.

Senam kegel dapat melatih dan menguatkan otot-otot dasar panggul agar proses persalinan lebih mudah. Selain itu, gerakan senam ini melatih otot pada bagian sekitar uretra, kandung kemih, rektum, dan rahim.

2. Posisi jongkok

Senam ini dilakukan dengan cara menurunkan bagian badan secara perlahan-lahan sampai posisi jongkok. Pastikan punggung Anda lurus ketika mengambil posisi jongkok.

Tahan tubuh Anda selama 10 detik dan kembali lagi berdiri ke posisi semula. Ulangi lagi gerakan tersebut beberapa kali dalam sehari.

Senam ini dapat memperkuat otot paha dan perengangan otot panggul. Selain itu, tujuan utama gerakan posisi jongkok ialah mempermudah proses persalinan.