MotoGP

Pernah Tampil di Ajang Dunia, Apa Kabar 3 Pembalap Indonesia Ini?

Rabu, 27 Maret 2019 05:35 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© gilaroda.wordpress.com
M. Fadli Imammudin saat tampil di MotoGP dengan memakai motor dari Suzuki. Copyright: © gilaroda.wordpress.com
M. Fadli Imammudin saat tampil di MotoGP dengan memakai motor dari Suzuki.
M. Fadli Imammuddin

M. Fadli Imammuddin harus hengkang dari dunia balap motor internasional lantaran ia kehilangan kaki kirinya akibat sebuah kecelakaan di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada 2015 silam.

Saat itu ia keluar sebagai juara Asia Road Racing Championship (ARRC) 2015 seri-2. Saat sedang melakukan selebrasi Ia ditabrak dari belakang oleh pembalap AP Honda Thailand, Jakkrit Sawangswa. Fadli harus merelakan kakinya diamputasi lantaran proses rekonstruksi tidak bisa dilakukan.

Dari kejadian ini, Fadli harus mengubur semua impiannya untuk terus berprestasi di dunia balap motor internasional. Namun sepertinya, kecintaannya terhadap balap sudah sangat mendarah daging. 

Tak mau terus terpuruk ia memutuskan untuk menjadi atlet sepeda paralimpik berkat tawaran Ketua Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI), Raja Sapta Oktohari. 

Aksi atlet Para Cycling Indonesia, M. Fadli Immamuddin pada babak final Men

Ternyata melalui olahraga ini Fadli pun masih bisa berkontribusi untuk menyumbangkan prestasi bagi tanah air. Masing-masing satu medali pada perak dan perunggu dia persembahkan untuk Indonesia di Asian Para Games 2018 lalu.

Lebih mengesankannya lagi, Fadli juga menyumbang medali emas pada kategori Men's Individual Pursuit jarak 4 ribu meter.

Rafid Topan Sucipto

© internet
Caption Copyright: internetRafid Topan Sucipto saat mengendarai motor di lintasan Moto2.

Pria yang satu ini ternyata masih berkecimpung di jagat balap motor baik nasional maupun internasional. Rafid Topan Sucipto baru-baru ini resmi gabung dengan Honda setelah sebelumnya ia melaju bersama Yamaha.

Mantan pembalap Moto2 ini dipastikan menarik pedal gas di kejuaraan nasional dan juga Asia Road Racing Championship (ARRC).

Mendapat dukungan dari pabrikan Honda, Rafid Topan Sucipto musim ini bergabung dengan tim Putra Anugrah dan sudah tampil di seri pertama di Malaysia, pada awal Maret lalu.

Penulis: Chairun Nissa

Ikuti Terus Berita Olahraga MotoGP hanya di INDOSPORT