MotoGP

Hasil FP2 MotoGP Thailand: Dominasi Yamaha, Marquez Terlempar dari 5 Besar

Jumat, 4 Oktober 2019 15:46 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© @sophia_wrc
Fabio Quartararo menjadi yang tercepat di FP2 MotoGP Thailand 2019. Copyright: © @sophia_wrc
Fabio Quartararo menjadi yang tercepat di FP2 MotoGP Thailand 2019.

INDOSPORT.COM – Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, sukses menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Thailand yang berlangsung pada Jumat (04/10/19).

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Buriram, tiga rider tim Yamaha mampu menguasai jalannya FP2. Quartararo menjadi yang terdepan dengan waktu 1 menit 30,404 detik.

Di posisi kedua, Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) kembali menjadi salah satu pencatat waktu terbaik dengan selisih 0,193 detik. Tandem Quartararo, Franco Morbidelli, perlahan membuktikan ambisinya dengan catatan waktu +0,221 detik.

Sementara itu, Jack Miller (Pramac Ducati) dikepung oleh para pembalap Yamaha dengan menempati posisi keempat. Lalu, rekan setim Vinales, Valentino Rossi, menjadi yang tercepat kelima.

Sang juara bertahan dari tim Repsol Honda, Marc Marquez, gagal mencatatkan waktu terbaiknya dengan terpaut 0,487 detik. Ia hanya mampu menempati urutan keenam usai mengalami kecelakaan hebat di tikungan 7 Sirkuit Buriram pada FP1.

Sebenarnya Marquez sempat menguasai FP2, dengan tetap kencang menunggangi Honda RC213V-nya. Namun sayang ia tak mampu tampil konsisten dan beberapa kali nyaris oleng, terutama saat tikungan 11, yang membuatnya mampu disalip oleh pembalap lainnya.

Sebagai informasi tambahan, Marc Marquez mengalami kecelakaan hebat saat FP1 dan sempat terpelanting hingga bagian belakang kuda besinya mengalami kerusakan parah. The Baby Alien juga sempat dibawa ke rumah sakit lantaran merasa nyeri di bagian punggung dan kaki kiri.

Para pembalap nantinya akan kembali menjalani sesi FP3, FP4, dan kualifikasi MotoGP Thailand pada Sabtu (05/10/19) sebelum melakukan balapan satu hari setelahnya, Minggu (06/10/19).