Formula 1

Bukan Ferrari atau Mercedes, Kekuatan Tim Ini Buat Lando Norris Ketar-ketir

Sabtu, 29 Februari 2020 12:33 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Charles Coates/Getty Images
Pembalap McLaren, Lando Norris, mengungkap satu tim yang membuatnya khawatir jelang perhelatan Formula 1 (F1) 2020. Copyright: © Charles Coates/Getty Images
Pembalap McLaren, Lando Norris, mengungkap satu tim yang membuatnya khawatir jelang perhelatan Formula 1 (F1) 2020.

INDOSPORT.COM – Pembalap muda McLaren, Lando Norris, mengaku lebih khawatir dengan performa tim Racing Point ketimbang Ferrari atau Mercedes di Formula 1 (F1) 2020.

Pasalnya, mobil balap RP20 milik Racing Point disebut-sebut sebagai ‘Pink Mercedes’ lantaran telah meniru desain jet darat W10 milik Mercedes baik dari sisi gear box, sidepods, sayap depan dan belakang, serta komponen lainnya.

Tak hanya itu, Racing Point juga telah menunjukkan performa yang cukup luar biasa dan sempat masuk empat besar pembalap tercepat di sesi tes pramusim yang berlangsung di Catalunya-Barcelona

Tentunya penampilan apik tersebut membuat Norris memprediksi bahwa mobil RP20 milik Racing Point yang lebih kompetitif bisa menjadi rival beratnya di tim papan tengah F1 2020.

“Racing Point pada tes pramusim kali ini membalap sangat cepat. Mereka nampaknya telah melakukan pekerjaan dan memperbaiki kekuarangan mereka musim lalu dengan sangat baik,” ujar Lando Norris, dilansir dari laman Crashnet.

“Mereka sangat cepat dan menurut saya mereka bisa menjadi ancaman bagi tim papan tengah. Tapi apa pun bisa terjadi, kami saat ini memiliki banyak tugas yang harus diselesaikan untuk membuat McLaren bisa lebih cepat ketimbang tim papan tengah lainnya,” tambahnya.

Selain itu, Lando Norris yang dikenal sebagai penggemar fanatik Valentino Rossi ini juga mengatakan, ketimbang Mercedes dan Red Bull, tim Ferrari tak menunjukkan perkembangan pesat seperti tahun lalu dan bisa dikalahkan oleh tim balap lainnya.

Usai menjalani tes pramusim, para tim dan pembalap F1 sendiri akan tampil di seri balapan perdana GP Australia yang berlangsung pada 15 Maret 2020 mendatang.