MotoGP

Saingi Mandalika, Ridwan Kamil Bakal Renovasi dan Ganti Nama Sirkuit Sentul

Rabu, 15 Desember 2021 14:45 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© JEWEL SAMAD/AFP/Getty Images
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil dikabarkan bakal merenovasi serta mengganti nama Sirkuit Sentul, Bogor. Copyright: © JEWEL SAMAD/AFP/Getty Images
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil dikabarkan bakal merenovasi serta mengganti nama Sirkuit Sentul, Bogor.

INDOSPORT.COM – Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil dikabarkan bakal merenovasi serta mengganti nama Sirkuit Sentul, Bogor.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Ridwan Kamil yang menyebut Sirkuit Sentul di Kabupaten Bogor akan didesain ulang pada 2022 mendatang.

Sirkuit yang pernah menjadi tempat kejuaraan MotoGP pada 1996 itu nantinya akan menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia dengan nama baru West Java Sentul International Circuit.

"Tahun depan, di sini akan rebound dan didesain ulang menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia, West Java Sentul International Circuit," kata Ridwan Kamil, dilansir dari Antara.

Gubernur Jabar yang akrab disapa Kang Emil ini berharap West Java Sentul International Circuit bisa kembali menggelar ajang bertaraf internasional. Dengan begitu, pariwisata dan perekonomian masyarakat dapat meningkat.

"Nantinya bisa menggelar event-event bertaraf internasional, dan diharapkan pariwisata dan ekonomi kerakyatan di sini meningkat," ujar Kang Emil.

Ridwan Kamil juga meminta dukungan dari semua pihak agar ke depannya West Java Sentul International Circuit dapat menjadi sirkuit kebanggaan Indonesia, seperti Sirkuit Mandalika, Lombok.

"Kalau NTB punya Sirkuit Mandalika, maka Jabar punya West Java Sentul International Circuit, mohon dukungan dari semua pihak," tukas Kang Emil.