Formula 1

Imbas Invasi Rusia ke Ukraina, Tim Haas Resmi Depak Nikita Mazepin di Formula 1 2022

Sabtu, 5 Maret 2022 19:22 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© Getty Images/Lars Baron Baca artikel detiksport, "Mick Schumacher Resmi Lanjut Bersama Haas di Form
Imbas invansi Rusia ke Ukraina yang menyebabkan perang membuat tim Formula 1 (F1) Haas akhirnya resmi mendepak Nikita Mazepin (kiri). Copyright: © Getty Images/Lars Baron  Baca artikel detiksport,
Imbas invansi Rusia ke Ukraina yang menyebabkan perang membuat tim Formula 1 (F1) Haas akhirnya resmi mendepak Nikita Mazepin (kiri).
Nikita Mazepin Diminta Tanda tangan Deklarasi

Melansir dari BBC News, Nikita Mazepin sebelumnya dilaporkan bakal diminta untuk menandatangani dokumen deklarasi yang melarangnya mendukung invasi Rusia ke Ukraina jika dia ingin tetap balapan di Formula 1 (F1).

Diketahui FIA telah menyatakan tidak mendukung invasi Rusia ke Ukraina, namun mereka juga menyiapkan hal yang digunakan sebagai persyaratan untuk balapan.

Yakni pembalap juga harus menandatangani deklarasi yang mematuhi prinsip-prinsip perdamaian dan netralitas FIA. Sehingga situsasinya sulit bagi Mazepin.

Sebab, ayah pembalap muda itum Dmitry Mazepin merupakan sponsor yang memberikan dukungan keuangan kepada tim Haas melalui perusahaan kimianya, yang juga merupakan rekan dekat Presiden Rusia Vladimir Putin.

Di sisi lain, pihak Mazepin yakni Jesper Carlsen mengatakan dia tidak dapat mengomentari apakah sang pembalap akan siap untuk memenuhi persyaratan ini, yang termasuk di antara sejumlah tuntutan orang Rusia yang ingin bersaing dalam kompetisi motorsport internasional.