MotoGP

MotoGP: Fabio Quartararo Ngamuk, Sebut Nasib Yamaha di Ujung Tanduk?

Kamis, 25 Mei 2023 10:44 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Jon Nazca
Fabio Quartararo, pembalap Monster Energy Yamaha di MotoGP. (Foto: REUTERS/Jon Nazca) Copyright: © REUTERS/Jon Nazca
Fabio Quartararo, pembalap Monster Energy Yamaha di MotoGP. (Foto: REUTERS/Jon Nazca)
Kekesalan Quartararo kepada Yamaha

Fabio Quartararo mengatakan bahwa timnya tengah mengalami masalah besar karena terus melempem di awal MotoGP 2023.

Namun baginya, walau timnya tengah dalam masalah akan tetapi tidak ada yang menyadarinya dan menyebut timnya tengah tertidur.

Padahal seharusnya ada yang marah dengan performa buruk Yamaha pada awal musim kelas premier kali ini.

“Masalahnya adalah di dalam tim, kami sedang tertidur dan tidak ada yang marah,” kata Quartararo.

Kemudian El Diablo mengatakan bahwa masalah tersebut harus dipecahkan jika ingin Yamaha bisa bersaing lagi dengan para rivalnya.

“Saya banyak berjuang dengan bagian depan motor, berisiko jatuh beberapa kali,” kata mantan juara dunia 2021 itu.

“Saya mencoba melakukan balapan tapi bahkan tidak bisa menyalip sekalipun. Kami memiliki masalah besar yang kami tidak tahu bagaimana menyelesaikannya,” jelasnya.

Rangkaian hasil buruk ini bahkan membuat Quartararo kesulitan menembus posisi lima besar klasemen sementara.

Tercatat Fabio Quartararo saat ini berada di peringkat kesembilan dengan 49 poin usai hanya merasakan satu kali podium pada klasemen MotoGP 2023.