x

Tampil Buruk, Ducati Pertimbangkan Akhiri Kontrak Lorenzo

Selasa, 29 Mei 2018 14:06 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Jorge Lorenzo, pembalap MotoGP dari tim Ducati.

Pembalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo mengalami musim yang kurang baik bersama Ducati di musim ini. Mantan pembalap Yamaha itu mengalami penurunan performa bersama Ducati di musim ini.

Penampilan Lorenzo bersama Ducati terbilang mengecewakan. Rentetan hasil buruk yang diterima Lorenzo dalam beberapa seri balap kerap membuat pihak Ducati kecewa. Akibatnya, pihak Ducati semakin tak tertarik untuk memperpanjang kontrak Lorenzo.


1. Beri Kesempatan

Polo Ciabatti, Direktur Olahraga Ducati.

Menurut Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti mengungkapkan jika pihaknya masih akan memberikan kesempatan terhadap Jorge Lorenzo hingga pertandingan di Sirkuit Mugello, Italia.

"Jika tidak bekerja pada tingkat yang kami harapkan, berjuang untuk memenangkan balapan, berjuang untuk podium, maka saya pikir tidak ada ide bagus untuk melanjutkan (kontraknya). Saya pikir apa yang kami putuskan dengan Jorge (Lorenzo) dengan manajemennya adalah menunggu hingga setelah Mugello," ungkap Ciabatti.

Baca Juga

2. Pendekatan

Polo Ciabatti, Direktur Olahraga Ducati

Sudah banyak cara yang dilakukan oleh pihak Ducati kepada Lorenzo. Namun, semuanya terbilang sia-sia dan tidak ada perubahan.

"Pendekatan ini positif di kedua sisi. Saya pikir di sisi lain bahkan Jorge tidak senang untuk melanjutkan jika dia masih terus berjuang dan tidak dapat berjuang untuk memenangkan perlombaan," jelas Ciabatti.


3. Tak Ada Gunanya

Paolo Ciabatti.

Lebih lanjut, Ciabatti sudah kehabisan kesabaran terkait Lorenzo yang tak pernah meraih hasil baik dalam beberapa seri terakhir. Jika situasi tersebut tidak kunjung membaik, Ciabatti sudah menyediakan pintu keluar bagi Lorenzo.

“apakah dia tidak senang dengan motornya, apakah dia mampu bertarung untuk posisi yang layak dia dapatkan, dan juga dia bisa bertarung untuk posisi yang diinginkan Ducati dari seorang pembalap selevelnya. Saya pikir tidak ada gunanya terus bekerja jika tidak berhasil." pungkasnya.

Jorge LorenzoMotoGPDucatiPaolo CiabattiMotoGP 2018

Berita Terkini