Bukan COVID-19, Ini Penyebab Meninggalnya Eks Ketum PBSI Djoko Santoso

Minggu, 10 Mei 2020 11:16 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Lanjar Wiratri
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Inilah penyebab dari meninggalnya eks Ketua Umum PBSI, Djoko Santoso yang berpulang pada Minggu (10/05/20) hari ini.

Eks Ketum PBSI sekaligus mantan Panglima TNI Jendrala Purn Djoko Santoso dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat TNI Angkata Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, karena penyakit stroke yang dideritanya.

Dilansir dari situs Antara, hal tersebut dibenarkan oleh Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Brigjen TNI dr Budi Sulistya ketika dikonfirmasi di Jakarta, Minggu, mengatakan, bahwa benar almarhum Djoko Santoso karena penyakit stroke.

"Beliau (alm Djoko) dirawat sejak Sabtu (2/5) lalu karena mengalami stroke. Beliau meninggal bukan karena COVID-19, tetapi karena stroke berat yang dideritanya," kata Budi.

Lebih lanjut lagi Budi menuturkan bawha eks Ketum PBSI, Djoko Santoso meninggal dunia usai menjalani operasi pendarahan otak di RSPAD Gatot Soebroto.

"Beliau meninggal karena stroke berat," katanya lagi.

Eks Ketua Umum PBSI periode 2008 - 2012 tersebut sudah berada di rumah duka yang berada di kawasan Bambu Apus, Jakarta Timur dan rencananya akan dimakamkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.

Selama menjabat sebagai Ketua Umum PBSI, almarhum Djoko Santoso menjadi saksi emas Olimpiade Beijing 2008 yang diraih oleh pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan dan berbagai gelar bergengsi lainnya dari Timnas Bulutangkis Indonesia.