Satu Jalur Lagi bareng Viktor Axelsen di Japan Open 2022, Anthony Ginting Terbuki Makin Berbahaya

Rabu, 10 Agustus 2022 19:10 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dan Viktor Axelsen. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dan Viktor Axelsen.
Selesaikan dengan Cepat

Anthony Ginting sendiri sepertinya sudah menyusun kiat-kiatnya sendiri untuk menghadapi Viktor Axelsen.

Jika memang bisa, hindari untuk memperpanjang laga hingga gim ketiga karena superstar berusia 28 tahun itu punya stamina yang prima.

Axelsen dinilai Ginting pandai mengatur tempo pukulan dan dapat membuat lawannya mengejar shuttlecock ke berbagai arah sehingga lebih mudah lelah.

"Hari ini permainan berjalan ketat dan intens dari awal sampai akhir. Kuncinya di gim ketiga, Axelsen bermain lebih sabar setelah interval. Kondisi sisi lapangan juga lebih menguntungkan buat dia,” tutur Ginting pasca Malaysia Open 2022.

Dirinya juga menambahkan “Dia [Viktor Axelsen] lebih banyak mengontrol saya dengan menempatkan bola ke sisi-sisi lapangan lalu menunggu untuk menyerang,"

"Tadi di gim kedua dan gim ketiga setelah interval saya juga sudah mencoba tapi Axelsen memang bermain lebih apik terutama di gim ketiga di mana dia mengeluarkan banyak variasi," katanya.

Usai kembali meraih gelar di Singapore Open 2022, Anthony Ginting dipastikan ketagihan untuk merasakan sukses dan bakal habis-habisan di Japan Open 2022.

Hanya saja Viktor Axelsen setelah rehat di dua turnamen siap kembali menerjang dengan energi penuh demi mempertahankan titel nomor satu dunia.