In-depth

US Open Bakal Punya Juara Baru Lagi: Casper Ruud Kangkangi Rafael Nadal di Ranking Dunia

Sabtu, 10 September 2022 12:41 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© instagram/rafanadalacademy
Casper Ruud adalah murid Rafael Nadal dan kini jadi finalis US Open 2022. Foto: instagram/rafanadalacademy. Copyright: © instagram/rafanadalacademy
Casper Ruud adalah murid Rafael Nadal dan kini jadi finalis US Open 2022. Foto: instagram/rafanadalacademy.
US Open Bakal Lahirkan Juara Baru Lagi Tahun Ini

Dengan melajunya Casper Ruud dan Carlos Alcaraz Garfia, US Open pun dipastikan mendapat nama anyar lagi di daftar juara men’s single mereka.

Casper Ruud sendiri menekuk Karen Khachanov 7-6(5), 6-2, 5-7, 6-2 di US Open 2022 pada hari Jumat kemarin untuk mencapai final Grand Slam keduanya.

Hasil ini tentu saja meningkatkan peluangnya untuk merangkak ke daftar teratas ranking ATP. Bahkan, sekarang ia sudah berhasil menangkangi Rafael Nadal untuk jumlah perolehan poin.

Keberhasilan Casper Ruud mencapai final US Open ini, secara otomatis mengubur dalam-dalam harapan Rafael Nadal untuk kembali ke peringkat satu dunia hari Senin nanti.

Kini, posisi keramat tersebut akan diperebutkan oleh Casper Ruud dan Carlos Alcaraz Garfia yang akan bersua di final akhir pekan ini.

Perburuan takhta teratas di ranking ATP setelah US Open 2022 memang menjadi PR besar bagi dua pemain tersebut.

Sebelumnya, apabila Casper Ruud kalah dari Karen Khachanov dan Carlos Alcaraz kalah dari Frances Tiafoe, Rafael Nadal akan kembali ke peringkat satu dunia untuk kesembilan kalinya.

Namun jika salah satu dari mereka memenangkan semifinal dan yang lainnya tidak, pemain yang mencapai final akan merengkuh peringkat pertama.

Dan ternyata, skenario dua-duanya melaju ke final-lah yang pada akhirnya terjadi. Sudah bisa dipastikan, pertarungan akan berlangsung sengit nantinya karena dua finalis ini berada di peringkat 1 dan 2 ATP Live Rankings - Rafael Nadal ketiga.

Selain berburu trofi dan ranking, Casper Ruud juga berpotensi mencetak rekor lain atas namanya sendiri apabila berhasil menang di US Open 2022.