Liga Italia

Nyaris Frustasi, Legenda Indonesia Bongkar Resep Ganda Putra Malaysia Juara Dunia

Senin, 26 September 2022 15:08 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Shi Tang/Getty Images
Pebulutangkis asal Malaysia, Aaron Chia dan Soh Wooi Yik. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Pebulutangkis asal Malaysia, Aaron Chia dan Soh Wooi Yik.
Pesan Rexy Mainaky untuk Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Berkat kekuatan doa tersebut, Rexy Mainaky akhirnya bisa melihat anak didiknya meraih gelar. Dia pun merasa sangat bebas dari tekanan yang selama ini dia pikul.

“Perasaan saya seperti saya bebas dari rasa sakit, saat kamu tidak bisa berjalan dan berlari tapi tida-tiba tidak bisa berjalan dan berlari, segalanya hilang, itulah yang saya rasakan ke Aaron/Soh saat memenangkan gelar,” ungkapnya.

“Dan saat mereka memenangkan gelar pertama untuk Malaysian untuk jadi Juara Dunia, itu sangat luar biasa,” lanjutnya.

Kendati sukses merengkuh gelar Juara Dunia, Aaron/Soh tetap diwanti-wanti oleh Rexy Mainaky agar tetap merendah.

“Saya selalu memberi tahu mereka, bermainlah untuk dirimu sendiri dan orang tuamu, khususnya Aaron bermainlah untuk istrimu dan anakmu, saat kami melakukannya maka itu untuk negaramu,” lanjutnya.

Selanjutnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang tengah dilingkupi dengan kepercayaan tinggi mulai mempersiapkan diri menuju turnamen Eropa bulan depan.

Tur Eropa akan jadi rangkaian turnamen yang cukup padat bagi Aaron Chia/Sooi Wooi Yik dan pebulutangkis dunia lainnya. Dimulai dengan Denmark Open 2022 (18-23 Oktober).

BWF World Tour akan dilanjutkan dengan gelaran French Open (25-30 Oktober), sebelum beralih ke Hylo Open 2022 di Jerman (1-6 November).

Setelah tur Eropa tuntas, ada Australian Open 2022, dan kemudian beralih ke tiga turnamen di China yakni China Open Super 1000 (29 November-4 Desember), China Open (6-11 Desember), dan BWF World Tour Finals (14-18 Desember).