Ginting ‘Tak Jodoh’ dengan Axelsen di Denmark Open 2022, Adakah Peluang Juara?

Rabu, 28 September 2022 16:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Leonhard Foeger
Peraih medali emas Viktor Axelsen asal Denmark berpose dengan Chen Long (China) dan Anthony Ginting (Indonesia) di Olimpiade Tokyo 2020. Copyright: © REUTERS/Leonhard Foeger
Peraih medali emas Viktor Axelsen asal Denmark berpose dengan Chen Long (China) dan Anthony Ginting (Indonesia) di Olimpiade Tokyo 2020.
Mengalahkan Axelsen Masih Jadi Misteri buat Ginting

Jika lolos, Ginting berpotensi menantang Chou Tien Chen (Chinese Taipei), Anders Antonsen (Denmark), atau rekan senegaranya, Shesar Hiren Rhustavito.

Meski bakal melalui jalur yang menantang, namun ini bisa menjadi ajang pemanasan sebelum Anthony Sinisuka Ginting menantang sang raja bulutangkis di partai puncak.

Rivalitas Anthony Sinisuka Ginting dengan Viktor Axelsen memang cukup menarik tahun ini. Sebab, keduanya dipertemukan dalam lima turnamen yang dimenangkan Axelsen.

Pertemuan terakhir Anthony Ginting dengan Viktor Axelsen terjadi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 di Tokyo, Jepang, pada Agustus lalu.

Keduanya bertemu di babak preempat final, namun Ginting lagi-lagi gagal mengatasi dominasi Axelsen yang akhirnya keluar sebagai pemenang secara straight gim 21-10, 21-10.

Total, Anthony Sinisuka Ginting baru memenangkan empat kali pertemuannya dengan Axelsen, sedangkan sang pemain Denmark sudah 10 kali unggul atas Ginting.

Bertemu di final Denmark Open 2022 bakal menjadi kesempatan lain Anthony Ginting memecahkan misteri bagaimana cara mengalahkan Viktor Axelsen.

Seperti diketahui, tunggal putra nomor 1 dunia tersebut memang sedang berada di puncak kariernya setelah mencatat rekor 40 kali tak terkalahkan dalam 41 penampilannya musim ini.

Satu-satunya kekalahan yang dialami pemain berpostur 195 cm itu adalah saat dirinya kalah dari Lakshya Sen di ajang Jerman Open 2022 pada Maret lalu.

Bukan hanya itu, Axelsen juga memborong banyak gelar seperti Kejuaraan Eropa, All England, Indonesia  Masters, Indonesia Open, Malaysia Open, dan terakhir Kejuaraan Dunia Bulutangkis.