Awal Musim Seret, Lee Zii Jia dan Pearly Tan Malah Dapat Penghargaan Sultan Malaysia

Rabu, 18 Januari 2023 20:22 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis Negeri Jiran, Lee Zii Jia dan Pearly Tan mendapatkan penghargaan dari Sultan Kedah, Malaysia meski seret prestasi di awal musim. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis Negeri Jiran, Lee Zii Jia dan Pearly Tan mendapatkan penghargaan dari Sultan Kedah, Malaysia meski seret prestasi di awal musim.

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis Negeri Jiran, Lee Zii Jia dan Pearly Tan mendapatkan penghargaan dari Sultan Kedah, Malaysia meski seret prestasi di awal musim.

Seperti diketahui, Lee Zii Jia merupakan tunggal putra peringkat dua dunia yang gagal memenuhi ekspekasi di Malaysia Open 2023 usai kandas di babak pertama dari Kodai Naraoka.

Sementara Pearly Tan/Thinaah Muralitharan juga gagal tampil gemilang usai ditaklukkan di babak kedua melawan ganda Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.

Kendati demikian, pebulutangkis andalan Malaysia ini malah mendapatkan penghargaan bergengsi dari Sultan Kedah yang baru saja merayakan hari ulang tahunnya.

Sebagaimana dilansir dari akun Twitter @craigansibin, Lee Zii Jia dan Pearly Tan tidak dapat menghadiri acara penyerahan karena tengah berlaga di India Open 2023.

“Selamat untuk Lee Zii Jia dan Pearly Tan yang mendapatkan penghargaan Anggota Berprestasi Semangat Jerai Kedah (ASK) dalam rangka HUT ke-80 Sultan Kedah,” tulis @craigansibin.

“Kedua penerima tidak hadir karena mereka sedang sedang bertanding di India Open 2023,” sambungnya.

Tak hanya dua pebulutangkis andalan Malaysia ini yang mendapatkan penghargaan bergengsi dari Sultan Kedah. Musisi Jack Lim Shang Yi juga menjadi salah satu penerima.

Sementara itu, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan mendapatkan kritikan pedas dari legenda bulutangkis Malaysia, Koo Kien Keat karena penampilannya semakin menurun.

“Mereka menang French Open 2023, tetapi hanya memenangkan satu gelar yang tidak membuat mereka menjadi pasangan kelas atas,” kata Koo Kien Keat.