Gandeng Pemain Selandia Baru, Aldila Sutjiadi Ganas Tembus Final ATX Open Austin 2023

Minggu, 5 Maret 2023 16:15 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Arif Rahman/INDOSPORT
Kesempatan Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe (Indonesia/Selandia Baru)  meraih gelar di saat mereka dipasangkan lagi. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Kesempatan Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe (Indonesia/Selandia Baru) meraih gelar di saat mereka dipasangkan lagi.
Kesempatan Raih Gelar di Momen CLBK

Jelang laga final ATX Open Austin 2023, Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe (Indonesia/Selandia Baru) memiliki motivasi besar untuk menggapai gelar juara.

Pasalnya, Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe sudah pernah meraih satu gelar juara. Dilansir dari laman Antara, Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe pernah meraih gelar juara ganda ITF W100 Bonita Springs, Florida, pada tahun 2021 silam.

Sementara secara keseluruhan, Aldila Sutjiadi/Erin Routliffe pernah menembus tiga kali final selama dipasangkan sebelum ATX Open 2023.

Tentu pula seandainya bisa meraih gelar juara di ATX Open Austrin 2023, akan jadi modal berharga bagi Aldila Sutjiadi jelang turnamen berikutnya.

Terdekat, Aldila Sutjiadi akan berpartisipasi di Indian Wells 2023 (6-19 Maret), Miami Open 2023 (19 Maret-2 April), dan Grand Slam French Open 2023 (28 Mei-11 Juni).

Pada dua ajang besar turnamen tenis itu, Aldila Sutjiadi akan berpisah dengan Erin Routliffe dan kembali rujuk dengan Miyu Kato.

“Miyu Kato ingin istirahat minggu ini. Bahkan kami tidak hanya akan kembali bersama lagi di Indian Wells dan Miami seperti rencana awal.”

Namun duet Aldila Sutjiadi/Miyu Kato bakal berlanjut hingga Grand Slam Roland Garros (French Open),” ungkap Aldila Sutjiadi melansir laman Antara.

“Kami mengejar peuang lolos turnamen tutup tahun, WTA finals yang hanya bisa diikuti delapan ganda terbaik,” Aldila menambahkan.

Hingga saat ini,  petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi mampu bercokol di peringkat keenam WTA Double Race dan posisi ke-35 ganda dunia.

Sumber: Antara/ARX Open