3 Pebulutangkis Ganda Putra yang Bisa Hancurkan Dominasi Fajar/Rian di Ranking BWF
Bocil kematian China, Liang Weikeng/Wang Chang, menjadi salah satu ganda putra yang patut diwaspadai oleh Fajar Alfian/Rian Ardianto.
Liang/Wei sebelumnya hanya mencapai perempat final usai kalah dari Rankireddy/Shetty di Korea Open 2023.
Hasil ini membuat pasangan muda asal China itu turun satu peringkat ke posisi ketiga. Namun tetap saja mereka tak bisa diremehkan.
Pasalnya, Liang/Wang akan meraih 86.211 poin. Jika dihitung, mereka dan Fajar/Rian hanya memiliki selisih 5.418 poin saja.
Maka seandainya Liang/Wang menjadi juara di dua turnamen selanjutnya yakni Japan Open dan Australia Open, maka besar kemungkinan mereka bisa mengkudeta posisi puncak.
Apalagi penampilan Liang Wei Keng/Wang Chang tidak boleh diremehkan karena sejak baru dipasangkan pada 2022, namun sudah meraih tiga gelar juara dan tiga runner-up.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
Aaron Chia/Soh Wooi Yik menjadi nama lain yang juga tidak bisa diremehkan oleh Fajar/Rian di ranking BWF.
Sejatinya jika dihitung selisih poin keduanya cukup banyak yakni 12.735. Namun tetap saja Aaron/Wooi Yik patut diperhitungkan.
Pasalnya, Aaron/Wooi Yik sempat menempel pasangan Indonesia alias berada di posisi kedua sebelum akhirnya lengser ke peringkat keempat.
Selain itu walau belum pernah menjuarai ajang BWF World Tour sejak dipasangkan, mereka menjadi salah satu pasangan yang cukup konsisten di top 10, dan kini mempertahankan posisi di empat besar meski persaingan bertambah sengit.
Selisih poin Aaron/Wooi Yik dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang tepat ada di belakangnya pun cukup jauh. Yakni pasangan Malaysia mengemas 78.894 poin, sedangkan Hoki/Kobayashi meraih 72.161 poin.
Maka tak heran jika Aaron Chia/Soh Wooi Yik menjadi salah satu rival yang bisa melengserkan Fajar Alfian/Rian Ardianto dari posisi puncak ranking BWF.