Isak Tangis Murid Rexy Mainaky Disorot BWF usai Kalah Menyakitkan di Kejuaraan Dunia 2023

Sabtu, 26 Agustus 2023 04:01 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Subhan Wirawan
© Peng Huan/Visual China Group via Getty Images
Isak tangis murid Rexy Mainaky, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, disorot panas BWF usai terhenti di Kejuaraan Dunia 2023. Copyright: © Peng Huan/Visual China Group via Getty Images
Isak tangis murid Rexy Mainaky, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, disorot panas BWF usai terhenti di Kejuaraan Dunia 2023.

INDOSPORT.COM – Isak tangis murid Rexy Mainaky, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, disorot panas BWF usai terhenti di Kejuaraan Dunia 2023.

Bintang bulutangkis ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan gagal merebut tiket semifinal Kejuaraan Dunia 2023 pada Jumat (25/8/23).

Anak asuh Rexy Mainaky itu terhenti di perempat final usai kalah dari pasangan ganda putri China, Zheng Yu/Zhang Shuxian lewat rubber game ketat, skor 21-17, 17-21, 19-21.

Tentu hasil yang menyakitkan bagi Pearly/Thinaah karena mereka harus mengakui ketangguhan Zheng/Zhang dalam tiga gim ketat nan melelahkan.

Tak hanya itu, hasil ini sekaligus memperpanjang rekor kekalahan Pearly/Thinaah yang belum pernah menang melawan ganda putri China itu dalam tiga turnamen.

Ya, pasangan ganda putri nomor satu Malaysia itu selalu kalah dari Zheng Yu/Zhang Shuxian di turnamen Malaysia Open, BWF World Tour Finals 2022 dan Australia Open 2023.

Sementara itu, kekalahan menyakitkan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan turut menjadi sorotan BWF sebagaimana dalam unggahan di akun Instagram resminya.

“Mengirimkan cinta dan pelukan kepada Thinaah dan Pearly. Tetap semangat dan kembali menjadi kuat ya,” tulis BWF dalam unggahannya tersebut.

Dalam unggahan tersebut, Thinaah Muralitharan tak kuasa menahan tangisnya usai gagal melaju ke babak semifinal Kejuaraan Dunia 2023.

Padahal, murid Rexy Mainaky itu memiliki tren yang cukup positif di Kejuaraan Dunia 2023 usai mengalahkan unggulan keempat, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara di 16 besar.