Bungkam Chiara Marvella, Media China Ramal Pitchamon Jadi Ratu Bulutangkis Dunia

Minggu, 15 Oktober 2023 15:49 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Instagram@pinkkk_opat
Pitchamon Opatniputh, tunggal putri Thailand. (Foto: Instagram@pinkkk_opat) Copyright: © Instagram@pinkkk_opat
Pitchamon Opatniputh, tunggal putri Thailand. (Foto: Instagram@pinkkk_opat)
Pitchamon Melejit di Ranking BWF

Kemenangan ini membuat Pitchamon Opatniputh pun posisinya melejit di ranking BWF junior terbaru pada Selasa (10/10/23).

Pink yang semula berada di peringkat ketiga kini naik dua strip dan menjadi ratu tunggal putri junior dunia karena berada di peringkat 1 di level junior.

Pitchamon Opatniputh mendepak Tomoka Miyazaki dari posisi puncak, usai tunggal putri Jepang itu tersingkir di perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2023 oleh Chiara.

Sementara itu, Pink menjadi pebulu tangkis Thailand ketujuh yang sukses membawa pulang gelar turnamen Grade 1 di level junior ini.

Sebelumnya ada enam pemain yang sukses meraih gelar yang sama yakni Ratchanok Intanon (tunggal putri), Kunlavut Vitidsarn (tunggal putra).

Lalu Maneepong Jongjit dan Rodjana Chutabunditkul (ganda campuran) serta Kittinupong Kedren dan Dechapol Puavaranukroh (ganda putra).

Sementara itu, Chiara Marvella Handoyo tak kalah luar biasa. Pekan lalu Chiara Marvella Handoyo menapaki peringkat 70 besar ranking BWF junior.

Namun usai menyabet perak Kejuaraan Dunia Junior 2023, pebulu tangkis berparas cantik itu langsung meroket 51 tangga ke posisi ke 19-dunia.

Sedangkan Alwi Farhan yang menjadi juara di Kejuaraan Dunia Junior 2023 berhasil mengudeta posisi pertama di ranking tunggal putra BWF junior.