Update Klasemen Race to Paris usai Korea Masters: Tunggal Putra Mapan, Indonesia Digdaya

Senin, 13 November 2023 08:40 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Prediksi klasemen Race to Paris usai Korea Masters 2023, di mana Indonesia digdaya karena sejumlah wakilnya berada di 8 besar. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Prediksi klasemen Race to Paris usai Korea Masters 2023, di mana Indonesia digdaya karena sejumlah wakilnya berada di 8 besar. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM – Prediksi klasemen Race to Paris usai Korea Masters 2023. Indonesia masih digdaya karena sejumlah wakilnya berada di 8 besar.

Turnamen bulutangkis Korea Masters 2023 telah tuntas digelar pada Minggu (12/11/23), di mana sejumlah pebulutangkis berhasil meraih gelar juara.

Sayangnya, Indonesia harus menelan kenyataan pahit melanjutkan rekor buruk yakni tidak ada satu pun wakil yang berhasil menggondol gelar juara.

Pencapaian terbaik Indonesia ialah Ester Nurumi Tri Wardoyo yang hanya mampu mencapai babak semifinal di ajang BWF Super 300 ini.

Hasil akhir Korea Masters 2023 pun turut mempengaruhi klasemen Race to Paris, di mana Indonesia bisa dibilang cukup digdaya karena sejumlah wakilnya di posisi 8 besar.

Kedua wakil tersebut adalah Anthony Ginting yang ada di posisi kelima, sedangkan Jonatan Christie ada di peringkat kedelapan.

Selanjutnya ada Fajar Alfian/Rian Ardianto yang ada di peringkat delapan, lalu Apriyani Rahayu/Siti Fadia ada di posisi ketujuh.

Sementara wakil Indonesia lainnya masih tembus posisi 16 besar, termasuk Gregoria Mariska yang ada di peringkat kesembilan.

Lalu sektor ganda putra juga ada sejumlah pemain andalan masih saling sikut untuk menembus posisi 10 besar.

Selebih lengkapnya berikut prediksi klasemen Race to Paris 2024, di mana hanya ada dua wakil Indonesia yang tembus delapan besar.