Indra Wijaya Ungkap Persiapan Gregoria Mariska Jelang BWF World Tour Finals 2023

Selasa, 28 November 2023 12:32 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PP PBSI
Indra Wijaya selaku Kepala Pelatih Tunggal Putri Pelatnas PBSI membeberkan persiapan Gregoria Mariska jelang BWF World Tour Finals 2023. (Foto: PP PBSI) Copyright: © PP PBSI
Indra Wijaya selaku Kepala Pelatih Tunggal Putri Pelatnas PBSI membeberkan persiapan Gregoria Mariska jelang BWF World Tour Finals 2023. (Foto: PP PBSI)

INDOSPORT.COMIndra Wijaya selaku Kepala Pelatih Tunggal Putri Pelatnas PBSI membeberkan persiapan Gregoria Mariska jelang BWF World Tour Finals 2023.

Sebagaimana diketahui Gregoria Mariska saat ini mengalami cedera pada telapak kakinya saat berjuang meraih gelar juara di Kumamoto Masters 2023.

Saat itu telapak kaki kanan dan kiri Gregoria sobek. Namun ia tetap memaksakan diri untuk kembali tampil di China Masters 2023.

Namun saat tampil kondisi telapak kakinya sudah pecah dan belum tumbuh kulit baru, sehingga dirinya gagal maksimal dan tersingkir di ajang BWF Super 750 tersebut.

Hal ini pun cukup bikin Badminton Lovers ketar-ketir, pasalnya Gregoria Mariska beberapa hari lagi akan tampil di BWF World Tour Finals 2023.

BWF World Tour Finals 2023 sendiri akan berlangsung pada 13-17 Desember 2023 mendatang di Hangzhou, China.

Indra Wijaya, selaku sang pelatih pun mengungkapkan kondisi dan persiapan anak asuhnya jelang turnamen bulutangkis elit tersebut.

Sang pelatih mengungkapkan bahwa Gregoria akan fokus pada pemulihan cedera agar bisa maksimal jelang BWF World Tour Finals 2023.

“Untuk World Tour Finals kami masih memiliki sekitar 20 hari. Ini bisa dipakai untuk persiapan dan pemulihan,” tukas Indra, dilansir dari rilis PBSI.

Lebih lanjut Indra Wijaya mengungkapkan harapannya soal cedera yang dialami oleh Gregoria Mariska jelang BWF World Tour Finals 2023.