x

Apa Kabar Aprilsasi Putri Lejarsar Variella? Partner Ganda Vita Marissa yang 'Laki Abis'

Jumat, 11 November 2022 12:05 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Aprilsasi Putri Lejarsar Variella/Vita Marissa, mantan pemain ganda putri Indonesia.

INDOSPORT.COM - Apa kabar Aprilsasi Putri Lejarsar Variella? Mantan pasangan Vita Marissa di sektor ganda putri, namun penampilannya tomboy seperti laki-laki.

Diketahui, Vita Marissa adalah salah satu legenda bulutangkis yang cukup sukses, baik sebagai pemain maupun saat ini, ketika ia menjabat sebagai pelatih.

Sebelumnya, Vita Marissa pernah bermain di sektor ganda putri, berpasangan dengan Aprilsasi Putri Lejarsar Variella, atau yang lebih akrab disapa Variella alias Lala.

Nama Variella memang tak setenar Vita Marissa, namun prestasinya cukup banyak, termasuk menjuarai Australian Open 2013.

Variella/Vita Marissa juga pernah mencapai peringkat tertinggi di top 10 ganda putri, walau mereka adalah pebulutangkis profesional.

Baca Juga

Perjalanan karier Variella memang sangat unik. Tidak hanya membela Indonesia, ia pernah bermain untuk Turki dan Bahrain.

Variella awalnya menjadi pwbulutangkis junior di Indonesia sampai tahun 2006. Memasuki 2008, ia berpasangan dengan pemain asal Turki, Ezgi Epice.

Baca Juga

Beralih ke 2009, Variella berpasangan dengan pemain asal Bahrain, Bora Twina. Periode 2010 hingga 2017, ia kembali ke Indonesia.

Tetapi di 2016, Variella sempat kembali ke Bahrain dan bermain ganda putri, berpasangan dengan Tanisha Crasto, lalu menjuarai Bahrain International 2016.

Setelah 2017, Aprilsasi Putri Lejarsar Variella tak terlihat lagi bermain bulutangkis. Lantas, seperti apa kabar mantan partner Vita Marissa itu?

Baca Juga

1. Geluti Bisnis dan Traveling Paska Gantung Raket

Aprilsasi Putri Lejarsar Variella, mantan partner Vita Marissa.

Pada akhir 2020, Aprilsasi Putri Lejarsar Variella pernah diwawancara oleh sebuah majalah. Dia menyebutkan bahwa ia tengah menggeluti dunia bisnis.

Pertama, Variella membuka lapangan latihan bulutangkis di Bali. Kedua, atlet kelahiran 6 April 1990 itu juga membuka bisnis tambak ikan koi di Jawa Timur.

"Saya punya tambak pembibitan (ikan koi) di sekitar Malang, meski saya juga sering bepergian ke daerah-daerah lain untuk mendapatkan ikan koi," ucap Variella.

Ketiga, sesuai dengan minatnya, Variella juga menggeluti bisnis produksi shuttlecock untuk bulutangkis, dengan label Prosperity.

"(Bisnis shuttlecock) lumayan juga penjualannya di pasar," kata Variella. 

Baca Juga

Belakangan, melihat unggahan Instagram @variella06, sosok 32 tahun tersebut cukup sering menghabiskan waktu dengan liburan di alam, baik di pantai atau pegunungan.

Benerapa pantai di Bali, hingga wisata pegunungan seperti Bromo, sudah pernah ia taklukkan. Belum lagi beberapa wisata di luar negeri seperti Prancis dan Bahrain.

Baca Juga

Melihat peluang tersebut, Variella juga sempat membuat kanal Youtube dan aktif mengunggah vlog perjalanan travelingnya.

Penampilan Variella pun masih sama. Ia masih betah dengan gaya berpakaian ala laki-laki, kemeja, celana dan sepatu sporty, ditambah dengan potongan rambut cepak.

Dilengkapi dengan satu tindik di telinganya, membuat penampilan Variella nyaris seperti laki-laki. Apalagi, akhir-akhir ini Variella juga gemar berpose dengan mobil sporty-nya.

Baca Juga
Vita MarissaIn Depth SportsLegenda OlahragaBahrainBulutangkisApa KabarBerita BulutangkisAustralian Open

Berita Terkini