x

Tunggal Putra Veteran Malaysia Bakal Pensiun, Banting Stir jadi Pelatih?

Rabu, 26 April 2023 14:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Tunggal putra veteran asal Malaysia, Liew Daren dikabarkan bakal menjadi pelatih usai dikabarkan akan pensiun dalam waktu dekat.

INDOSPORT.COM – Tunggal putra veteran asal Malaysia, Liew Daren, dikabarkan bakal menjadi pelatih usai dikabarkan akan pensiun dalam waktu dekat.

Kabar bakal pensiunnya Daren Liew dilaporkan oleh media lokal Negeri Jiran, Badminton With U di akun Facebook-nya pada Selasa (25/4/23) malam WIB.

“Pemain tunggal putra Malaysia, Liew Daren umumkan pensiun,” tulis akun bulutangkis Malaysia tersebut.

Tak hanya itu, mereka juga mengatakan bahwa kabar ini sudah dikonfrimasi oleh mantan andalan tunggal putra Negeri Jiran tersebut.

“Setelah admin bertanya, Daren Liew mengonfrimasi berita tersebut” tambahnya.

Baca Juga

Namun hingga saat ini belum ada konfrimasi atau berita resmi langsung dari sang pemain kepada publik.

Meski demikian, netizen sudah berspekulasi apakah jika benar memutuskan gantung raket ia akan menjadi seorang pelatih.

Baca Juga

Ya, belakangan ini Liew Daren memiliki dua posisi sekaligus yakni sebagai pemain tunggal putra profesional.

Kemudian satu profesi lainnya ialah menjadi seorang pelatih, termasuk Lee Zii Jia yang menjadi murid yang dinaunginya selepas sang pemain bercerai dengan Indra Wijaya.

Sebelumnya Liew Daren memang sudah memberikan isyarat bahwa dirinya akan pensiun pada akhir musim 2023 nanti.

Baca Juga

1. Sudah Punya Rencana akan Pensiun

Daren Liew, tunggal putra Malaysia.

Melansir dari New Straits Times, Liew Daren memang sudah lama berpikir untuk pensiun pada akhir musim 2023 nanti.

Niatannya itu juga berdasarkan performanya yang tak kunjung membaik karena cedera yang terus menghantuinya hingga saat ini.

“Ya, saya mungkin bisa pensiun setelah ini (musim berakhir) tetapi kita harus menunggu dan melihat situasinya nanti,” ucap Daren.

"Saya telah berjuang dengan cedera betis ini selama satu bulan terakhir dan itu sangat menyakitkan di lapangan,” tambahnya saat tampil di Malaysia Open 2023.

Liew Daren sendiri juga menjabat sebagai pelatih untuk Lee Zii Jia, selaku tunggal putra nomor satu di Malaysia.

Baca Juga

Sebelumnya Lee Zii Jia memang mengundang Liew Daren sebagai sparring partner sekaligus asisten pelatih Indra Wijaya, pelatih asal Indonesia yang direkrut Lee Zii Jia setahun terakhir sebelum resmi berpisah.

Sementara itu, saat ini ia tercatat masih aktif berkompetisi di German Open, All England, hingga Swiss Open 2023.

Baca Juga

Pernah menjadi tunggal putra top 10 dunia, kini Liew Daren harus legawa karena masuk dalam daftar tunggu untuk ajang Badminton Asia Championships (BAC) 2023 di Dubai.

Pencapaian tertinggi yang pernah diraih oleh Liew Daren adalah semifinalis World Championships 2018. Kini ia justru disalip oleh juniornya, Lee Zii Jia dan Ng Tze Yong.

Saat ini tengah berlangsung ajang BAC 2023 pada 25-30 April pekan ini, di mana perwakilan dari Indonesia dan Malaysia banyak yang menjadi negara unggulan.

Baca Juga
MalaysiaDaren LiewBerita Bulutangkis

Berita Terkini