In-depth

4 Fakta Mengejutkan Dibalik Kepindahan Coutinho ke Barcelona

Minggu, 7 Januari 2018 20:25 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
© Getty Images
Coutinho dan Neymar kala membela Timnas Brasil. Copyright: © Getty Images
Coutinho dan Neymar kala membela Timnas Brasil.
Pemain Ke-30 Brasil di Barcelona

Rasanya sudah tak asing bagi Barcelona dengan merekrut beberapa pesepakbola asal Negeri Samba. Tercatat, sudah ada 29 pemain berpaspor Brasil yang pernah memperkuat El Barca. Jumlah itu merupakan yang terbanyak di antara pemain dari negara selain Spanyol.

Dominasi Brasil di Barcelona, dimulai dari Lucio Da Silva yang merupakan pemain pertama asal Negeri Samba yang memakai jersey Barcelona, pada tahun 1948. Saat itu, Da Silva kurang sukses di Camp Nou karena hanya bermain dalam tiga pertandingan dengan catatan satu gol.

Talenta-talenta Brasil yang merupakan seperti bakat alam, terus bermunculan untuk direkrut Barcelona. Pada era 1990-an, nama-nama besar seperti Sonny Anderson, Romario, Ronaldo, dan Rivaldo menjadi idola baru pemain Brasil di Camp Nou.

Sukses mereka berlanjut ke era 2000-an awal lewat Sylvinho, Juliano Belletti, dan Ronaldinho. Teranyar, adalah Neymar yang meraih sukses bersama tim asal Catalan itu. Dirinya berhasil meraih berbagai trofi, diantaranya La Liga Spanyol (2), Liga Champions (1), Copa del Rey (3), Piala Super Spanyol (1), Piala Dunia antarklub (1), Piala Super Eropa (1).

8