Liga Inggris

‘Penghancur Ronaldo’ Jalani Latihan Perdana Bersama Arsenal

Selasa, 31 Juli 2018 19:00 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Pemain baru Arsenal asal Uruguay, Lucas Torreira. Copyright: © INDOSPORT
Pemain baru Arsenal asal Uruguay, Lucas Torreira.

INDOSPORT.com – ‘Penghancur Ronaldo’ di Piala Dunia 2018 telah tiba di London. Ia langsung mengikuti sesi latihan pertama bersama Arsenal di bawah kepelatihan Unai Emery.

Dilansir dari Standard, Lucas Torreira datang ke Colney, London, Senin (30/07/18). Pemain asal Uruguay tersebut baru saja kembali dari masa libur usai Piala Dunia 2018.

Di ajang empat tahunan tersebut, Torreira bersama rekan-rekannya di Timnas Uruguay sempat membuat kehebohan karena berhasil menyingkirkan jawara Euro 2016, Portugal, yang diperkuat Cristiano Ronaldo.

Ia datang bersama Stephan Lichtsteiner yang juga baru menjalani latihan perdana bersama The Gooners. Selain itu, Nacho Monreal dan Granit Xhaka tampak terlihat telah mengikuti latihan.

Danny Welbeck menjadi satu-satunya pemain yang belum kembali pasca Piala Dunia 2018. Pemain Timnas Inggris tersebut baru akan datang minggu depan.

Torreira terbang dari Uruguay dan mendarat di Inggris, Sabtu (28/07/18). Ia merupakan pemain termahal yang didatangkan Emery pada musim panas ini dengan banderol 26,5 juta poundsterling (Rp492 miliar).

Pemain berusia 22 tahun tersebut akan memperkuat lini tengah Arsenal yang ditinggalkan oleh Santi Cazorla dan Jack Wilshere. Torreira harus cepat beradaptasi untuk dapat langsung dipercaya sebagai pemain inti The Gooners.

Arsenal dalam waktu dekat masih akan menjalani uji coba melawan Chelsea, Rabu (01/08/18), di Dublin. Jika tidak mengalami kendala fisik berarti, Torreira berpeluang ditampilkan oleh Emery.

Terus ikuti berita terbaru tentang sepak bola dan olahraga lain di INDOSPORT.COM