Liga Indonesia

Kembali Bermain, Gelandang Muda Persipura Tebar Ancaman ke Mitra Kukar

Minggu, 16 September 2018 17:06 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Sudjarwo/INDOSPORT
Muhammad Tahir, gelandang muda Persipura Jayapura. Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Muhammad Tahir, gelandang muda Persipura Jayapura.

INDOSPORT.COM - Salah satu gelandang muda Persipura Jayapura, Muhammad Tahir berjanji bakal tampil habis-habisan saat timnya menghadapi Mitra Kukar di laga pekan ke-22 Gojek Liga 1 2018, yang akan digelar Senin (17/09/18) mendatang di Stadion Aji Imbut.

Pemain berusia 24 tahun ini dipastikan akan kembali memperkuat lini tengah Persipura, pasca absen di laga kontra Sriwijaya FC karena akumulasi kartu kuning.

Tahir, merupakan gelandang bertahan yang selalu mendapatkan kepercayaan pelatih Persipura, Amilton Silva de Olivera sebagai pilihan utama di posisi tersebut.

Tahir menegaskan, ia akan berusaha tampil maksimal agar bisa membantu timnya untuk kembali meraih poin di markas Mitra Kukar.

"Saya sebagai pemain selalu siap. Dan tentunya saya akan berusaha maksimal untuk memberikan poin bagi Persipura," ujar Tahir kepada INDOSPORT, Minggu (16/09/2018).

Tahir juga mengaku tak masalah jika harus menjadi pilihan kedua atau dimainkan di posisi mana saja, setelah penampilan bagus yang ditunjukkan Marcio Nascimento Rosario yang mengisi posisinya di laga kontra Sriwijaya FC, berapa waktu lalu.

"Saya tidak ada tanggapan soal posisi saya yang diisi sama pemain lain, tapi saya di tim selalu siap dilatih dan dimainkan, apapun keputusan pelatih," ungkapnya.

Sementara itu, Persipura yang kini berada di peringkat delapan klasemen sementara, tak mau kembali kehilangan poin di kandang Mitra Kukar, guna terus menempel ketat klub-klub lainnya di posisi empat besar.

Persipura hanya berjarak delapan poin dari pemuncak klasemen, Persib Bandung, yang sudah mengantungi 38 poin, usai meraih 11 kemenangan dan lima kali hasil imbang.

Terus Ikuti Berita Olahraga dan Liga Indonesia Hanya di INDOSPORT.

5