Liga Indonesia

Tak Terima Sanksi Komdis, Dedengkot Viking Minta Trio PSSI Turun

Rabu, 3 Oktober 2018 04:39 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmaydi dan sekertarisnya Ratu Tisha nobar pertandingan Timnas U-19 di markas Kopassus. Copyright: © Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmaydi dan sekertarisnya Ratu Tisha nobar pertandingan Timnas U-19 di markas Kopassus.

INDOSPORT.COM - Persib Bandung harus mengalami kenyataan pahit setelah PSSI mengeluarkan hasil sidang Komisi Disiplin (Komdis), Selasa (02/10/18).

Dalam keputusannya tersebut, Maung Bandung mendapatkan sembilan sanksi, dari 13 sanksi buntut kericuhan pada laga melawan Persija Jakarta pekan lalu.

Tak sedikit Bobotoh yang merasa sanksi tersebut sangat berlebihan. Bahkan, Dirigen suporter Viking, Yana Umar atau yang lebih dikenal Yana Bool, mengungkapkan rasa kekecewaannya terhadap PSSI melalui akun Instagram pribadinya.

Dirinya tak segan meminta Eddy Rahmayadi, selaku Ketua Umum PSSI, Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha dan Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono untuk segera turun dari jabatannya. Karena menurutnya terlalu berlebihan dalam memberikan sanksi untuk Pangeran Biru.

"Bismillah. Semoga kalian yang ada di pamflet ini keluar dari PSSI. Terlalu berlebihan sanksinya. Harus adil. Buat Persib Bandung banding," tulis Yana.

Dalam sanksi yang dikeluarkan PSSI ini, Persib mendapati beberapa teguran keras atas kerusuhan di laga El Classico-nya Indonesia ini.

Mulai dari larangan bermain untuk beberapa pemainnya, hingga harus menjalani sisa pertandingan kandang musim ini di luar pulau Jawa tanpa penonton harus diterima oleh klub kebangaan Bandung tersebut.

Sedangkan, di kubu Persija hanya mendapatkan empat sanksi akibat ulah para pemainnya. Nama-nama seperti, Ismed Sofyan dan Renan Da Silva harus absen dalam beberapa laga ke depan atas aksinya saat bertandang ke Bandung.

Penulis: Ridi F. Khan

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi Liga Indonesia di INDOSPORT.COM.

914