Liga Indonesia

Jelang Laga PSM Makassar vs Persib, Mario Gomez Bisa Bernapas Lega karena Ini

Senin, 22 Oktober 2018 13:37 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT/Arif Rahman
Pelatih Persib, Mario Gomez ditemui di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (05/10/2018). Copyright: © INDOSPORT/Arif Rahman
Pelatih Persib, Mario Gomez ditemui di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (05/10/2018).

INDOSPORT.COM - Jelang laga pamungkas antara PSM Makassar vs Persib Bandung di Stadion Mattoangin, pada pekan ke-27 Liga 1 Rabu (24/10/18), Persib Bandung langsung diburu persiapan agar dapat kembali mengkudeta puncak klasemen.

Usai kekalahan telak 1-4 atas Persebaya Surabaya Sabtu (20/10/18) kemarin, Maung Bandung hanya memiliki waktu 3 hari untuk mempersiapkan strategi mengalahkan PSM Makassar demi merebut puncak klasemen sementara Liga 1. 

Meski demikian, pelatih Mario Gomez tetap bisa bernapas lega lantaran beberapa pemain kuncinya telah siap untuk diturunkan kembali.

Sebelumnya Jonatan Bauman dan Patrich Wanggai mendapat sanksi Komdis dan tidak bisa bermain dalam beberapa laga krusial Persib. Sementara Oh In Kyun terkena akumulasi kartu. Kini ketiganya sudah dapat dimainkan pada laga melawan PSM Makassar.

© Media Persebaya
Fandi Eko Utomo berhasil menceploskan bola melalui sundulannya ke gawang Persib. Copyright: Media PersebayaFandi Eko Utomo berhasil menceploskan bola melalui sundulannya ke gawang Persib.

“Tentu nanti kami mempunyai pemain tambahan karena sudah bisa tampil lagi Inkyun, Bauman dan Patrich. Mereka bertiga merupakan pemain yang bagus,” ujar Gomez pada jumpa pers di Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (20/10/18).

Namun kedatangan tiga pemain kunci tak lantas membuat tugas Gomez menjadi ringan. Pelatih asal Argentina tersebut tetap diburu waktu untuk persiapan dan penyusunan strategi juga harus mendongkrak mental pemain yang terpukul usai dikalahkan Persebaya dengan skor telak.

“Yang terpenting adalah melupakan kekalahan ini. Oke kami kalah dan sudah selesai, kami harus mengalihkan fokus melawan Makassar karena itu berarti banyak bagi kami,” tegas Gomez.

Terlebih lawan pekan ini adalah PSM Makassar yang baru saja merebut puncak klasemen sementara. Mario Gomez harus ekstra dalam mempersiapkan tim agar dapat kembali mengkudeta puncak klasemen dan semakin mendekatkan  peluang mereka untuk menjadi juara Liga 1.

Saat ini Persib Bandung berada di peringkat kedua dengan 45 poin, sementara PSM Makassar masih kokoh di puncak klasemen dengan 47 poin.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Persib Lainnya di INDOSPORT