Bola Internasional

Piala Asia U-19 2018: Kalah dari Korea Utara, Ini Alasan Pelatih Irak

Selasa, 23 Oktober 2018 17:40 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Yohanes Ishak
© AFC
Ekspresi Kekecewaan Timnas U-19 Irak Saat Kalah dari Korea Utara di Piala Asia U-19 2018 Copyright: © AFC
Ekspresi Kekecewaan Timnas U-19 Irak Saat Kalah dari Korea Utara di Piala Asia U-19 2018

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Irak U-19 mengatakan penyebab kekalahan timnya dari Korea Utara di Piala Asia U-19 2018 kemarin dengan skor 1-0 adalah karena kurangnya pengalaman tim.

Gol Timnas Korea Utara disumbangkan oleh Pak Kwang-chon dalam pertandingan di Stadion Pakansari Bogor. Dengan hasil ini, Irak gagal menambah poin setelah sebelumnya hanya berimain imbang dengan Thailand.

Alhasil mereka menempati tempat ketiga di Grup B dan sekarang membutuhkan kemenangan melawan Jepang untuk memenuhi syarat lolos ke babak perempat final.

“Itu adalah pertandingan yang sulit, itu selalu akan terjadi. Tentu saja, kami telah mempelajari cara bermain Korea Utara namun kesalahan terjadi,” jelas Chitheer seperti dikutip dari AFC.

Ia melanjutkan,“Para pemain tidak memiliki banyak pengalaman dan saya pikir itu berpengaruh saat melawan Korut. Kami akan menganalisa permainan dan kemudian pergi lagi melawan Jepang.”

Namun menurut Chitheer ada beberapa hal hal positif yang harus diambil dari permainan melawan Korut terutama untuk persiapan menghadapi Jepang.

"Sangat sulit untuk memperbaiki kesalahan dalam waktu singkat, tapi itulah yang harus kita lakukan sebelum pertandingan melawan Jepang saat kita akan, tentu saja, mencoba yang terbaik."

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Didapuk menjadi pelatih Timnas, @bimasakti230176 mengaku sempat kaget karena cita-citanya terwujud dengan cepat. Meski begitu, Bima Sakti sudah memiliki program untuk anak asuhnya. #BimaSakti #timnasday #timnas #sport #sepakbola #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Ikuti terus berita sepak bola Piala Asia U-19 2018 di INDOSPORT.COM