Liga Inggris

Trauma Insiden Helikopter, Leicester City Tak Gunakan Jalur Udara Tandang ke Cardiff

Minggu, 4 November 2018 13:15 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Helikopter milik bos Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha. Copyright: © Getty Images
Helikopter milik bos Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha.

INDOSPORT.COM - Leicester City telah bertandang ke markas Cardiff City dalam laga lanjutan Premier League (kasta tertinggi sepak bola Liga Inggris) 2018/19 pada Sabtu (03/11/18) lalu. Sebelum bertanding, manajemen klub sepak bola berjuluk The Foxes telah membatalkan penerbangan dan akan menggunakan jalur darat sebagai gantinya.

Keputusan tersebut diambil berdasarkan sejumlah pertimbangan terkait suasana duka yang tengah melingkupi klub setelah Vichai Srivaddhanaprabha, pimpinan Leicester City yang tewas akibat kecelakaan helikopter pada 27 Oktober 2018 lalu.

Mempertimbangkan kondisi mental serta psikologis pemain dan staf, manajemen pun akhirnya mengambil langkah tersebut.

Dilansir dari situs berita sport Daily Mail, rombongan Leicester yang berangkat pada Jumat (02/11/18) lalu menggunakan bus dan akan menempuh perjalanan selama kurang lebih tiga jam.

Pihak klub yang diperkuat Jamie Vardy itu sendiri telah mengumumkan bahwa laga Cardiff City vs Leicester tetap dilangsungkan sesuai jadwal. Para pemain akan menggunakan pita hitam sebagai tanda duka dan belasungkawa atas berpulangnya Srivaddhanaprabha.

Sementara itu, putra Srivaddhanaprabha, Aiyawatt, disebut tidak akan ikut ke Cardiff untuk menghadiri pertandingan sekaligus penghormatan bagi mendiang ayahnya tersebut. Ia dijadwalkan mendampingi pemulangan jenazah Srivaddhanaprabha untuk kemudian dimakamkan di Thailand.

Ucapan belasungkawa atas kepergian Srivaddhanaprabha pun masih terus mengalir dari banyak pihak. Jamie Vardy dan sang istri, Rebekah, juga sempat terlihat mendatangi area memorial di bagian North Stand Stadion King Power.

Keduanya meletakkan karangan bunga dan terlihat tidak dapat membendung air matanya mengingat pria yang sudah dianggapnya keluarga tersebut dan memajukan klub sepak bola Leicester City.

Sekadar informasi, dalam laga Cardiff City vs Leicester City berhasil dimenangkan oleh skuat The Foxes dengan skor 1-0. Demarai Gray menjadi satu-satunya pencetak gol di laga tersebut pada menit ke-55.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM