Liga Spanyol

Ronaldo Dukung Pertandingan La Liga Dihelat di Luar Spanyol

Minggu, 16 Desember 2018 12:38 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Daily Mail
Ronaldo Nazario, Presiden baru Valladolid. Copyright: © Daily Mail
Ronaldo Nazario, Presiden baru Valladolid.

INDOSPORT.COM – Legenda sepak bola Brasil, Ronaldo Nazario, yang memegang saham mayoritas Real Valladolid akan mendukung klub untuk memainkan pertandingan La Liga Spanyol di luar negeri.

Mantan striker Real Madrid ini membeli 51 persen saham di kubu Liga Spanyol itu pada bulan September 2018, dengan tujuan membentuk tim papan atas sejak mereka dipromosikan musim lalu.

Sementara itu jadwal pertandingan di luar negeri masih diperdebatkan di sepak bola Spanyol, dengan La Liga tertarik untuk menggelar laga Barcelona vs Girona di Miami, namun Barca menarik dukungan karena kurangnya suara.

Ronaldo, sendiri, berpikiran lain dan tetap akan mendukung apabila Valladolid diminta memainkan sepak bola di luar Spanyol.

“Saya mendukung (La Liga Spanyol di luar negeri), tetapi fans kami tetap menjadi orang-orang yang memutuskan,” kata Ronaldo yang dilansir outlet Spanyol, Marca.

“Jika ini bagus untuk para penggemar, kami akan memainkan pertandingan di luar negeri, bagi saya itu akan menjadi proyek yang sangat menarik bagi klub kami dan merek kami.”

yang kami lakukan demi  kemajuan proyek kami dan Valladolid harus diakui secara nasional dan internasional,” tambah Ronaldo.

Pihak La Liga Spanyol sendiri sedang mengembangkan sepak bola Spanyol di Amerika Serikat, namun rencana tersebut mendapatkan pertentangan yang kuat, terutama dari Federasi Sepak Bola Spanyol dan Serikat Pemain AFE.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Spanyol Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM