Bola Internasional

Juara Piala Asia 2019, Pertahanan Qatar Dapat Pujian dari Pelatih Jepang

Minggu, 3 Februari 2019 16:06 WIB
Penulis: Daniel Ramos Putra | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Tim nasional Jepang nampaknya harus mengakui keunggulan dari tim nasional Qatar yang berhasil menjuarai Piala Asia 2019. Atas kemenangan yang berhasil diraih oleh Qatar, Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, melontarkan pujian terhadap lini pertahanan Qatar yang menjadi salah satu penentu kemenangan Qatar.

Selain memberikan apresiasi utama kepada lini pertahanan Qatar, Moriyasu juga memberikan pujian kepada lini serang Qatar yang mampu bekerja dan melakukan transisi dengan cepat. Hal ini yang membuat Moriyasu tak heran jika tim nasional Qatar berhasil keluar sebagai juara dalam Piala Asia tahun ini.

"Bagi saya tampilnya Qatar sebagai juara tahun ini bukan suatu kejutan, karena saya tahu sejak awal Qatar memiliki pertahanan yang kuat dan lini serang yang tajam." puji Moriyasu seperti dikutip dari laman resmi AFC pada Sabtu (02/02/19).

"Mereka melakukan serangan balik dengan cepat dan dapat juga menggerakan bola untuk membuka peluang. Pelatih Qatar, Felix Sanchez, tampak juga sedng membangun tim yang bagus untuk Piala Dunia 2022," lanjut Motiyasu.

Jepang yang telah berhasil meraih empat kali gelar juara Piala Asia harus mengakui ketangguhan anak asuh Felix Sanchez yang bermain lebih baik. Dengan bermodal pemain-pemain berbakat, Qatar erhasil mengalahkan Jepang dengan skor 1-3 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada Jumat (01/01/19) malam.

Selain memuji ketangguhan timnas Qatar, Moriyasu juga menyebut bahwa kekalahan tim nasional Jepang di partai final Piala Asia 2019 adalah tnggung jawabnya. Ia mengakui bagwa anak asuhnya gagal melakukan start dengan baik sehingga Qatar berhasil menguasai jalannya babak pertama.

Terus Ikuti Update Seputar Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM