Bola Internasional

Sama seperti Salah, Aksi Messi Tendang Kaleng Pepsi Juga Dapat Hujatan Fans

Sabtu, 9 Februari 2019 18:45 WIB
Penulis: Bagas Rahadian | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images
Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Valencia Copyright: © Getty Images
Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Valencia

INDOSPORT.COM - Bintang Barcelona, Lionel Messi, tampak tidak mau kalah dari Mohamed Salah untuk melakukan atraksi ciamik dengan menendang bola bersama sebuah botol Pepsi.

Walau tidak kalah berkelasnya dari aksi yang diperlihatkan Salah beberapa waktu sebelumnya, namun aksi yang ditunjukkan Messi tetap tidak luput dari kritik para fans.

Sebelumnya, Salah menunjukan skill brilian dalam menjuggling bola pada sebuah adegan di balik layar iklan minuman Pepsi. Dalam adegan tersebut, Salah melakukan sepakan ke sebuah kaleng Pepsi yang ditaruh di atas ban tanpa sedikitpun melihat.

Meski berhasil mengundang decak kagum dari sejumlah fans, namun pemain Mesir itu terlihat tetap memperoleh sejumlah kalimat bernada sinis dari para pendukungnya sendiri.

“Seandainya dia bisa melakukan hal yang sama dalam pertandingan,” tulis seorang pendukung.

Setelahnya, Messi terlihat mencoba hal serupa yang ia sebarkan di akun Instagram miliknya. Namun, ia melakukannya dengan style agak berbeda dan terkesan lebih sulit.

La Pulga menaruh botol Pepsi di atas bola yang hendak ia sepak. Seiring bola yang disepakknya melesat memasuki target, botol Pepsi di atasnya ikut berputar balik dan mendarat dalam keadaan seperti sedia kala.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Acá les dejo un videito del rodaje que hice con mis amigos de @pepsi. Es solo un adelanto... /// Behind the scenes with my friends @pepsi for our shoot. More to come. #FORTHELOVEOFIT

A post shared by Leo Messi (@leomessi) on

Meski terlihat keren, namun dalam kolom komentar masih saja ditemui fans yang tampak tidak terkesima dengan skill Messi itu. Para fans tersebut justru meragukan keaslian video tersebut yang memang terlihat mustahil untuk terjadi.

"Saya suka Messi dengan sepenuh hati dan saya akan selalu mendukungnya, tetapi pendaratan botol seperti itu jelas palsu jika Anda melihat dari dekat bagaimana botol itu berubah kecepatan saat mendarat,'' tulis salah satu fans.

''Luar biasa apa yang mereka lakukan dengan special effect,'' tulis warganet lain.
 
Ikuti Terus Kabar Sepak Bola Internasional Hanya di INDOSPORT.COM