Liga Indonesia

Perdalam Skuat, Persipura Siap Orbitkan Pemain Muda Jebolan U-19

Senin, 11 Februari 2019 13:30 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Indra Citra Sena
© Sudjarwo/INDOSPORT
Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Indonesia, Persipura Jayapura, akan kembali menyeleksi pemain muda yang berasal dari tim U-19 dan klub sepak bola lokal guna mencari talenta-talenta terbaik Papua.

Seleksi ini juga dilakukan untuk mencari pengganti pemain muda yang telah hijrah ke klub lain sekaligus untuk memperdalam skuat. Setidaknya itulah yang dikatakan oleh Ketua Umum Benhur Tommy Mano.

"Soal penambahan pemain asli Papua, kami usahakan pemain dari tim U-19 untuk segera di seleksi dan bisa bergabung dengan Persipura," ujar Benhur kepada wartawan, Senin (11/2/19).

Menambahkan Benhur, asisten manajer Bento Madubun mengatakan bahwa ajang seleksi pemain muda akan berdampak sangat baik untuk tim mengingat skuat Persipura membutuhkan atmosfer kompetitif agar bisa lebih seimbang.

"Terdapat beberapa pemain muda dari tim U-19 yang akan kami seleksi untuk masuk ke tim senior. Mungkin nanti ada dari mereka yang tidak kami daftarkan di turnamen, namun tenaga mereka akan tetap dibutuhkan kelak," tandasnya.

Kompetisi terdekat Persipura pasca-tersingkir dari Piala Indonesia 2018/19 adalah Piala Presiden 2019. Sejauh ini, Mutiara Hitam (julukan Persipura) belum menjadwalkan partai uji coba pramusim.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

104