Liga Indonesia

Banyak yang Salah Paham, Srdan Lopicic Akui Dirinya Bukan Seorang Striker

Senin, 15 April 2019 15:33 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Persib.co.id
Srdjan Lopicic saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persib. Copyright: © Persib.co.id
Srdjan Lopicic saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persib.

INDOSPORT.COM - Sudah malang melintang di sepak bola Indonesia dan sekarang memperkuat Persib Bandung, Srdan Lopicic menilai masih banyak orang yang salah menilai dirinya.

Diutarakan Lopicic lewat halaman resmi Persib Bandung, dirinya melihat masih ada orang  yang salah mengenai posisi bermainnya di atas lapangan.

Karena meski sering bermain di lini depan untuk membantu serangan, dirinya bukan lah seorang penyerang yang seperti dikira banyak orang.

“Banyak orang mengira kalau saya striker (penyerang), tapi sebetulnya bukan. Saya biasanya dipasang sebagai gelandang," jelasnya.

Sebagai gelandang, Lopicic pun mengaku siap untuk dimainkan di semua posisi di lini tengah. Baik itu menyerang atau bertahan, dengan satu tujuan, untuk membantu Persib Bandung di Liga 1 2019 yang akan segera bergulir Mei mendatang.

"Saya juga siap untuk jadi gelandang bertahan atau menyerang.” 

“Ya saya tahu sebentar lagi liga dimulai. Saya siap kasih yang maksimal. Bukan untuk individu, tapi tim,” ungkapnya.

Persib Bandung sendiri menjadi klub ketujuh yang pernah diperkuat Lopicic sepanjang karier profesionalnya di Indonesia sejak tahun 2011.

Berurutan Lopicic pernah memperkuat Persisam Samarinda, Persebaya, Persela, Arema FC, Persiba, Borneo FC hingga kini di Persib Bandung. meski juga dalam rentan waktu tersebut, Lopicic sempat juga hijrah ke Liga Montenegro dan Hong Kong.

Terus Ikuti Berita Persib dan Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT