Liga Indonesia

M. Hidayat Sudah Kembali Bergabung Latihan, Djanur Langsung Optimis

Minggu, 21 April 2019 22:35 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Indra Citra Sena
© Fitra Herdian//INDOSPORT
M Hidayat berusaha melewati hadangan pemain lain, saat mengikuti latihan mini games di Stadion GBT, Minggu (21/4/19). Fitra Herdian//INDOSPORT Copyright: © Fitra Herdian//INDOSPORT
M Hidayat berusaha melewati hadangan pemain lain, saat mengikuti latihan mini games di Stadion GBT, Minggu (21/4/19). Fitra Herdian//INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Persebaya Surabaya kembali menggelar latihan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (21/4/19) sore. Tampak M. Hidayat sudah ikut berlatih dengan sejumlah rekan setim yang lain.

Praktis melihat situasi ini membuat pelatih Djadjang Nurdjaman merasa lega sekaligus senang. Bagaimana tidak? Lini tengah yang kosong secara perlahan akhirnya kembali terisi oleh pemain-pemain pilarnya.

"Betul pada latihan kali ini Hidayat sudah kembali ikut latihan. Artinya ini di lapangan tengah kami sudah bagus. Sekarang tinggal menunggu satu pemain Persebaya yang lain," ujar Djadjang, Minggu (21/4/19). 

Pemain yang dimaksud Djanur adalah Osvaldo Haay. Ia berharap pemain asal Papua ini bisa segera bergabung dengan Persebaya meski pelatih asal Majalengka itu kurang optimis Osvaldo bisa langsung bergabung latihan dengan pemain lain.

Tambahan satu pemain, terutama Osvaldo, memang sangat berarti bagi Persebaya mengingat calon lawannya di Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19 bukanlah tim sembarangan, yakni Madura United.

Madura United sendiri dikenal dengan tim bertabur bintang. Sejumlah pemain-pemain kelas wahid sekaligus berlabel tim nasional Indonesia tergabung di dalamnya, Djanur pun mengakui hal tersebut.

Selain Piala Indonesia, Persebaya juga bersiap menatap Liga 1 2019. Berdasarkan draft jadwal pertandingan yang telah dirilis oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi, mereka bakal menghadapi Tira-Persikabo dalam pertandingan pembuka pada 11 Mei mendatang.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT