Liga Indonesia

Ada Jacksen F. Tiago, Berikut Daftar Legiun Asing Pencetak Hattrick untuk Persebaya

Sabtu, 6 Juli 2019 17:40 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© emosijiwaku.com
Jacksen F Tiago saat masih membela Persebaya sebagai pemain. Copyright: © emosijiwaku.com
Jacksen F Tiago saat masih membela Persebaya sebagai pemain.

INDOSPORT. COM - Kisah pemain asing yang berhasil mencetak hattrick, sepertinya sudah melekat betul kepada klub sepak bola Indonesia, Persebaya Surabaya. Mengapa?

Ya, Persebaya Surabaya dalam perjalanan sejarah klubnya pernah dihuni oleh banyak sekali pemain asing. Para pemain asing itu silih berganti datang memperkuat Bajul Ijo dari satu musim ke musim berikutnya.

Memang tak semua pemain asing yang merapat bisa memberikan kejayaan bagi Persebaya Surabaya. Tapi jika itu sampai terjadi, sang pemain asing pasti akan selalu dikenang oleh publik Bonek.

Salah satu kejayaan yang cukup sering terjadi adalah pemain asing dan torehan gol hattrick. Sejarah mencatat, bahwa Persebaya Surabaya telah beberapa kali memiliki pemain asing yang bisa membukukan tiga gol sekaligus dalam satu pertandingan.

Lalu, siapa saja nama-nama pemain asing Persebaya Surabaya yang dimaksudkan tersebut? INDOSPORT coba mengulasnya ke dalam rangkuman singkat berikut ini.


Jacksen F. Tiago

Nama Jacksen F. Tiago belakangan ini memang lebih tenar sebagai pelatih di klub-klub Indonesia. Tapi kalau mau ditelaah ke belakang, Jacksen dahulunya juga sempat menjalani karier sebagai pemain dan menghiasi kancah sepak bola nasional.

Salah satu klub yang pernah dibelanya adalah Persebaya Surabaya. Jacksen yang berstatus sebagai pemain asing asal Brasil, bergabung dengan Persebaya Surabaya dalam dua periode, yakni 1996-1998 dan 1999-2000.

Selama membela Persebaya Surabaya, tepatnya di musim 1996/97, Jacksen tiga kali berhasil mencetak hattrick. Torehan hattrick Jacksen itu tercipta dalam laga kontra Persita Tangerang (menang 6-0), Persija Jakarta (menang 4-2) dan Mitra Surabaya (menang 6-1 dan mencetak empat gol).


Roni Pereira

Persebaya Surabaya pada tahun 2001 pernah diperkuat pemain asing bernama Roni Pereira. Nama Roni pun termasuk ke dalam legiun asing Persebaya Surabaya yang berhasil mencetak hattrick.

Kisahnya terjadi di tahun 2001, tepatnya kala Persebaya Surabaya berjumpa Persijap Jepara. Dalam laga itu, Roni sukses keluar sebagai bintang lapangan berkat torehan trigolnya dan membawa Bajul Ijo menang 5-0.


Danilo Fernando

Danilo Fernando, sosoknya sebagai pemain asing sudah cukup tenar di Indonesia. Ia sempat membuat trisula maut bersama Ronald Fagundez dan Cristian Gonzáles di Persik Kediri.

Namun, Danilo Fernando ternyata juga sempat meraih kejayaan saat berkostum Persebaya Surabaya. Tepatnya pada tahun 2004 silam, Danilo Fernando sukses mencetak tiga gol ke gawang Semen Padang dan membawa Persebaya Surabaya menang telak 5-0.

Torehan Danilo Fernando ini berlanjut setahun setelahnya. Pada tahun 2005, Persebaya Surabaya menang 3-0 atas Persibom Bolaang Mongondow dan Danilo Fernando memborong semua golnya.


Pacho Kenmogne

Penyerang berkebangsaan Kamerun, Pacho Kenmogne turut masuk ke dalam daftar ini. Ia juga berhasil menjadi pemain asing Persebaya Surabaya yang bisa membukukan hattrick.

Kisahnya terjadi pada tahun 2014 lalu ketika Persebaya Surabaya jumpa Persepam Madura United. Kala itu, Bajul Ijo menang 4-1 dan Pacho Kenmogne sukses mencetak tiga gol.


David da Silva

Liga 1 2018 Persebaya Surabaya punya penyerang asing tajam bernama David da Silva. Bomber asal Brasil itu bisa menorehkan 20 gol semusim dan menyabet gelar runner-up top skor.

Lebih hebat lagi, David da Silva sepanjang musim tersebut mampu dua kali menorehkan hattrick. Pertama tercipta ketika Persebaya Surabaya menang 4-1 atas PS TIRA, dan kedua kala Bajul Ijo menghempaskan Bali United dengan skor 5-2.


Amido Balde

Nama Amido Balde belakangan sedang mencuat berkat penampilan apiknya bersama Persebaya Surabaya. Ia berhasil menjadi bintang lapangan ketika Persebaya Surabaya menang 4-0 atas Persib Bandung dalam laga lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-7.

Ya, kebintangan Amido Balde tak lepas dari trigolnya ke gawang Persib Bandung. Amido Balde pun sukses menambah daftar panjang pemain Persebaya Surabaya yang pernah membukukan hattrick.