Liga Indonesia

PSIM Yogyakarta Kalah Karena Kesalahan Sendiri, Aji Santoso Berang

Kamis, 25 Juli 2019 00:35 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

INDOSPORT.COM - PSIM Yogyakarta gagal memperpanjang catatan kemenangan di pentas Liga 2. Dijamu Madura FC, tim Laskar Mataram justru takluk dua gol tanpa balas di Stadion Ahmad Yani, Rabu (24/07/19).

Gol-gol tuan rumah diciptakan Supriyadi "Eeng" dan Joko Prayitno di masing-masing babak. Sebagai catatan, Eeng musim lalu bermain untuk PSIM, namun dicoret pelatih Vladomir Vujovic.

Kekalahan itu disambut kekecewaan pelatih Aji Santoso. Menurutnya, hasil minor yang diraih PSIM karena kesalahan sendiri yang dilakukan para pemain.

"Gol-gol lawan lebih banyak karena kesalahan kami sendiri. Untuk itu menjadi evaluasi ke depan. Terutama gol kedua mereka karena kesalahan fatal pemain kami," kecam Aji kepada awak media usai pertandingan.

Mantan pelatih Persela Lamongan itu juga mencatat banyaknya kesalahan pemain belakang yang gagal mengantisipasi pergerakan pemain lawan. Seperti saat bek PSIM, Ngurah "Nanak" Wahyu Trisnajaya gagal membuang bola saat terjadinya gol kedua yang dicetak Joko Prayitno.

"Sebenarnya pertandingan cukup menarik, babak kedua juga menguasai permainan. Gol-gol lawan lebih banyak karena kesalahan kami sendiri," ucapnya.

Sementara itu, gelandang PSIM, Raymond Tauntu meminta rekan-rekannya untuk segera melupakan kekalahan di Sumenep. Menurutnya, PSIM harus bangkit untuk menatap pertandingan berikutnya.

"Kami harus berbenah untuk menghadapi pertandingan ke depan. Semoga bisa meraih hasil yang lebih baik lagi," ungkap dia.

Saat ini PSIM Yogyakarta berada diurutan kelima di klasemen sementara Liga 2 Indonesia 2019 Wilayah Timur dengan meraih 9 poin dari 6 pertandingan.