Liga Inggris

Meski Berusia Senja, Franck Ribery Tetap Membuat Pelatih Liverpool Tertarik

Minggu, 28 Juli 2019 16:25 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Indra Citra Sena
© INDOSPORT
Meski telah memasuki masa senja untuk ukuran pesepakbola, Franck Ribery masih mampu memberi daya tarik bagi Liverpool Copyright: © INDOSPORT
Meski telah memasuki masa senja untuk ukuran pesepakbola, Franck Ribery masih mampu memberi daya tarik bagi Liverpool

INDOSPORT.COM - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp diam-diam meminati pemain veteran yang belum lama ini dilepas Bayern Munchen, yakni Franck Ribery.

Dilansir dari Sportbible, Klopp mengakui ketertarikan kepada pemain berusia 36 tahun tersebut. Alasan tidak lain adalah minimnya aktivitas transfer yang dijalani Liverpool untuk memperkuat lini serang di musim baru.

Franck Ribery saat ini berstatus bebas transfer setelah dilepas Bayern Munchen. Alasan tersebut menjadi faktor pendukung Jurgen Klopp untuk mendatangkannya dan sekaligus amunisi tambahan bagi sektor penyerangan Liverpool.

Ribery sendiri hingga saat ini belum menentukan ke mana ia akan berlabuh. Pemain berpaspor Prancis ini bahkan belum memutuskan akan melanjutkan karier atau menyusul rekannya, Arjen Roben, gantung sepatu usai dilepas Munchen.

Sebelumnya, Franck Ribery juga sempat menjadi incaran tim promosi Liga Primer Inggris, Sheffield United. Namun, rumor tersebut hanya berhembus beberapa pekan saja karena transfer tersebut urung terjadi.

Bersama Bayern Munchen, Franck Ribery mencapai puncak kesuksesannya dengan mempersembahkan satu gelar Liga Champions, sembilan trofi Bundesliga Jerman, satu Piala Super Super, plus enam titel DFB Pokal.