Liga Inggris

Kecewa Dikalahkan Liverpool, Pelatih Arsenal Akan Lakukan Perombakan

Minggu, 25 Agustus 2019 13:25 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Unai Emery saat di laga Liverpool vs Arsenal. Copyright: © INDOSPORT
Unai Emery saat di laga Liverpool vs Arsenal.

INDOSPORT.COM - Pelatih Arsenal, Unai Emery berencana untuk membenahi dua kekurangan yang dimiliki tim asuhannya usai kalah melawan Liverpool di pekan ke-3 Liga Inggris 2019/20, Sabtu (24/08/19) malam WIB.

Emery memang sempat merasa jika dirinya kecewa akan hasil minor ini. Namun dirinya tetap optimistis jika bisa membenahi dua kekurangan ini, Arsenal bisa tampil lebih baik kedepannya.

"Ya kami kecewa karena harus mengalami kekalahan 1-3, tapi dengan melihat para pemain kita bisa merasa lebih optimistis. Kami harus mampu meningkatkan kemampuan menguasai bola dan melawan balik tekanan tim lawan," ujar Emery dilansir laman berita Metro.

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu juga menambahkan jika kemenangan Liverpool ini diakibatkan karena mereka telah memiliki kelebihan yang tidak dimiliki timnya.

"Liverpool lebih unggul dalam bidang penguasaan bola dan melakukan perlawanan balik. Kami masih bisa semakin dekat dengan performa mereka. Menurut saya hasil ini pasti akan berbuah manis kedepannya," tambahnya.

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, Arsenal harus mengalami kekalahan pada laga tandang melawan Liverpool yang berlangsung di Anfield, Sabtu malam lalu. Dua pemain Liverpool telah berhasil mencetak total tiga gol.

Joel Matip berhasil mencetak gol pada menit ke-41. Kedudukan ini makin jauh usai Mohamed Salah mencetak brace di menit ke-49 dan ke-58. Sayang Arsenal hanya mampu memberikan perlawanan lewat sepakan Lucas Torreira di menit ke-85.

Laga pun berakhir dengan skor 1-3 kekalahan bagi Arsenal. Hasil ini sekaligus membuat The Gunners masih bertengger di posisi dua klasemen Liga Inggris 2019/20 sementara dengan torehan enam poin.