Liga Indonesia

Manajemen Siap Lunasi Tunggakan Gaji Pelatih PSM U-20 Paling Lambat November

Jumat, 1 November 2019 07:09 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Manajemen klub Liga 1, PSM Makassar, melalui Media Officer Sulaiman Abdul Karim memberikan respons cepat terkait gaji pelatih PSM U-20 yang belum terbayarkan selama 10 bulan. Copyright: © Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Manajemen klub Liga 1, PSM Makassar, melalui Media Officer Sulaiman Abdul Karim memberikan respons cepat terkait gaji pelatih PSM U-20 yang belum terbayarkan selama 10 bulan.

INDOSPORT.COM - Manajemen klub Liga 1 PSM Makassar memberikan respons cepat terkait gaji pelatih PSM U-20 yang belum terbayarkan selama 10 bulan. Dengan rincian delapan bulan untuk musim lalu dan dua bulan di musim ini.

Melalui Media Officer, Sulaiman Abdul Karim, manajemen berjanji melunasi seluruh gaji para pelatih PSM U-20 paling lambat November mendatang setelah manajemen merampungkan proses audit anggaran untuk musim ini.

"Audit anggaran untuk PSM U-20 untuk musim ini akan dilakukan bulan November nanti. Kalau hasil auditnya ternyata memang ada kekurangan, manajemen siap membantu," ungkap Sulaiman, Kamis (31/10/19) malam.

"Saya juga sudah berkomunikasi dengan bagian keuangan. Memang, besok (hari ini) sudah ada rencana untuk mentransfer gaji tim U-20 ke rekening masing-masing," sambungnya.

Pria yang akrab disapa Sule ini juga menjelaskan bahwa ada hierarki kepengurusan yang berbeda dalam sistem manajerial PSM. PSM U-20 dikelola oleh manajemen di luar PSM Makassar (senior).

"Sehingga mekanisme pembiayaan PSM U-20 juga tidak sepenuhnya ditanggung manajemen PSM Makassar. Masing-masing level usia di PSM itu dikelola secara mandiri jadi istilahnya ada manajemennya sendiri," papar Sule lagi.

"Pembiayaan PSM U-20 juga tidak sepenuhnya menjadi tanggung jawab manajemen karena anggaran terbatas. Anggaran PSM U-20 dikelola sendiri oleh manajemennya sehingga juga harus kreatif mencari anggaran tambahan," tambah ia.

Sementara itu, Ali Gauli Arief selaku manajer PSM U-20 berjanji tidak akan membiarkan permasalahan ini terus terjadi. Ia meminta kepada seluruh ofisial, pelatih, dan pemain untuk lebih bersabar.

"Ini soal waktu saja, hari ini pun sebenarnya kami sudah mau selesaikan. Saya minta mereka lebih bersabar untuk menunggu anggarannya dicairkan," ungkap Ulli sapaan akrabnya, Kamis (31/10/19).

Sekadar informasi, klub Liga 1 PSM Makassar memiliki tiga tim junior yakni PSM U-20, U-18, dan U-16. Ditambah PSM Putri dimana semua itu dikelola oleh manajemen yang berbeda.