Bursa Transfer

Termasuk Pogba, Juventus Jalin Komunikasi dengan Raiola untuk Datangkan 3 Nama

Senin, 13 Januari 2020 17:45 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Indra Citra Sena
© Michael Regan/GettyImages
Pemain bintang klub Liga Inggris, Manchester United, Paul Pogba, dikaitkan dengan Raksasa Serie A Liga Italia, Juventus. Copyright: © Michael Regan/GettyImages
Pemain bintang klub Liga Inggris, Manchester United, Paul Pogba, dikaitkan dengan Raksasa Serie A Liga Italia, Juventus.

INDOSPORT.COM - Raksasa Serie A Liga Italia, Juventus, dikabarkan masih membidik tiga pemain lagi di bursa transfer musim dingin kali ini. Tiga pemain incaran tersebut, merupakan klien dari agen super Eropa, Mino Raiola.

Juventus memiliki hubungan baik dengan Mino Raiola. Nyatanya, Si Nyonya Tua kerap kali diuntungkan berkat hubungan baiknya dengan sang agen, contohya dalam transfer Matthijs de Ligt.

Kali ini, Juventus sepertinya akan memanfaatkan hubungan baik mereka dengan Mino Raiola untuk membantunya mendatangkan pemain anyar di bursa transfer musim dingin ini.

Target utama Juventus di bursa transfer pemain musim dingin ini, yaitu mendatangkan Paul Pogba. Namun, ternyata ada dua klien Raiola yang menyita perhatian Juventus.

Dilansir dari Calciomercato, nama pertama yang dilirik Juventus adalah Ryan Gravenberch. Ia adalah gelandang muda Ajax Amsterdan yang masih berusia 17 tahun.

Meski masih belia, Gravenberch menyita perhatian Bianconeri karena sudah menembus skuat utama Ajax. Gravenberch tercatat udah tampil empat kali di Eredivisie Belanda dengan mencetak satu gol dan satu assist.

Satu pemain lain yang menjadi incaran Juventus juga merumput di Eredivisie Belanda, yakni penggawa AZ Alkmaar, Calvin Stengs.

Stengs sendiri dinilai lebih matang dari Gravenberch. Sebab, ia sudah menjalni 31 pertandingan di semua kompetisi bersama AZ Alkmaar dengan mencetak sembilan gol serta 11 assist.

Berkat penampilan apiknya di level klub, Calvin Stengs sudah dipanggil untuk memperkuat timnas Belanda di Kualifikasi Piala Eropa 2020. Ia melakukan debut bermain melawan Estonia dan sukses menyumbang dua assist.