Liga Indonesia

Seto Nurdiyantoro Ingin Lanjutan Liga Pertimbangkan Banyak Hal

Minggu, 26 April 2020 19:04 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Media PSIM
Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro dalam konferensi pers jelang laga Liga 2 melawan Sriwijaya FC. Copyright: © Media PSIM
Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro dalam konferensi pers jelang laga Liga 2 melawan Sriwijaya FC.

INDOSPORT.COM - Pandemi Covid-19 di Indonesia berdampak cukup luas, termasuk berhentinya kompetisi baik Liga 1 dan 2 sejak pertengahan Maret silam. Belum diketahui kapan kompetisi akan kembali dilanjutkan.

Berbagai rumor pun muncul, mulai kompetisi berlanjut setelah September, maupun wacana turnamen pengganti. Sementara keputusan terburuk yakni penghentian kompetisi juga ramai diperbincangkan masyarakat.

Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro memiliki pandangan tersendiri berkait kemungkinan kompetisi akan berlanjut. Namun, dirinya berharap ada pertimbangan matang sebelum keputusan diambil.

"Situasinya sedikit sulit karena kita tidak tahu kapan wabah ini berakhir. Selama ini hanya ada prediksi. Jadi semua tetap menunggu ini selesai sebelum (kompetisi) kembali dilanjutkan," kata Seto kepada INDOSPORT, Minggu (26/04/20).

Pelatih berusia 46 tahun itu tak menampik jika kompetisi pengganti jadi salah satu jalan keluar. Namun, ajang tersebut diharapkan tak sekadar berjalan dan mempertimbangkan banyak aspek, termasuk ekonomi masyarakat.

"Tidak hanya klub atau pemain yang ikut merasakan dampak positif saat pertandingan digelar. Tapi juga ada tukang parkir, pedagang makanan, dan lain-lain," ujar dia.

"Ya artinya kalau memang dilanjutkan atau nanti turnamen harus aman dulu agar bisa disaksikan penonton. Karena semua ini kan selalu berkaitan," tegas mantan pelatih PSS Sleman tersebut.