Liga Italia

Coppa Italia: Main HP di Laga Juventus vs AC Milan, Higuain Kena Hukuman?

Sabtu, 13 Juni 2020 04:31 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© twitter.com/Lara1897
Higuain tertangkap kamera bermain HP di semifinal Coppa Italia antara Juventus vs AC Milan. Copyright: © twitter.com/Lara1897
Higuain tertangkap kamera bermain HP di semifinal Coppa Italia antara Juventus vs AC Milan.

INDOSPORT.COM – Striker Juventus, Gonzalo Higuain, menjadi sorotan para pencinta sepak bola dunia. Pasalnya, striker asal Argentina itu kedapatan tengah bermain smartphone-nya dalam laga semifinal Coppa Italia antara Juventus vs AC Milan.

Sekadar informasi, laga semifinal leg kedua Coppa Italia antara Juventus vs AC Milan menandai kembalinya sepak bola Italia, pasca sempat dihentikan selama beberapa bulan karena pandemi virus corona.

Dalam laga kali ini, Juventus tanpa diperkuat tiga pemainnya, yakni Gonzalo Higuain, Giorgio Chiellini, dan Aaron Ramsey. 

Dilansir dari Football Italia, ketiga pemain tersebut tidak dalam kondisi fit 100 persen sebelum melawan AC Milan, setelah tiga bulan tidak bertanding karena pandemi COVID-19 di Italia. 

Meskipun tidak turut serta bermain, ketiga tetap ikut serta ke Allianz Stadium untuk memberikan dukungan kepada para rekannya dari tribun penonton.

Namun sayangnya, hal tersebut tidak dilakukan dengan baik oleh Higuain. Mantan striker Real Madrid itu bahkan ketangkap kamera tengah bermain dengan smartphone-nya. Hal ini pun menjadi gunjingan netizen di dunia maya Twitter.

"Higuain sepertinya bosan dengan jalannya pertandingan," tulis akun @Yousefelnadii.

"Higuain fokus dengan apa yang menurutnya paling penting saat ini," tulis akun @5or50.

"Higuain log in ke fans account untuk melakukan tweet #SarriOut," sindir akun @Lara1897.

"Higuain melakukan apa yang menurutnya terbaik untuknya," tulis akun @Nkrankrankwan.

"Higuan: saya hanya ingin pulang ke rumah," tulis akun @Fooball19.

Apa yang dilakukan Higuain sejatinya berpotensi menimbulkan teguran kepada dirinya sendiri. Sikap tidak menghargai yang dilakukan Higuain dengan bermain HP saat rekan-rekannya bertanding berpotensi teguran Sarri kepada anak kesayangannya itu.

Sementara itu, Juventus sendiri berhasil lolos ke final Coppa Italia usai menahan imbang AC Milan dengan skor 0-0. Keunggulan gol tandang di leg pertama dengan skor 1-1 membuat Juventus tinggal menunggu lawan selanjutnya dari pemenang laga Napoli vs Inter Milan yang akan dilaksanakan pada Minggu (14/06/2020) dini hari WIB.