Liga Italia

Dibikin Cupu, Filippo Inzaghi Marah pada Ronaldo dan Messi

Sabtu, 13 Juni 2020 10:52 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Penyerang legendaris Italia, Filippo Inzaghi, rupanya jengkel dengan ketajaman yang ditunjukkan oleh Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Liga Champions.

Sosok Filippo Inzaghi merupakan salah satu penyerang tajam yang pernah dimiliki Italia. Pemain yang populer bersama Juventus dan AC Milan ini mengoleksi 288 gol dari 623 pertandingan sepanjang kariernya di tingkat klub dan meraih berbagai gelar, termasuk 3 gelar juara Serie A Italia.

Meski demikian, ia mengaku menyimpan kekesalan tersendiri terhadap Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Pasalnya, rekor gol kedua pemain itu, khususnya di Liga Champions, membuat catatan Inzaghi tampak tak seberapa.

“Saya selalu menjadikan Ronaldo sebagai contoh di ruang ganti,” ungkap Inzaghi kepada La Gazzetta dello Sport seperti dikutip Football Italia. “Hal itu karena saya tahu sekeras apa dia berlatih.”

“Meski demikian, saya cukup jengkel terhadap dia dan Messi. Berkat mereka berdua, catatan gol saya dan Raul (Gonzalez) di kompetisi Eropa jadi terlihat sangat sedikit,” pungkas pria 46 tahun itu.

Sebagai informasi, sepanjang kariernya Inzaghi mencetak 46 gol di Liga Champions yang menempatkannya di peringkat 11 pencetak gol terbanyak sepanjang masa kompetisi itu. Sementara itu, Raul Gonzalez berada di peringkat 3 dengan 71 gol.

Namun, catatan gol mereka berdua masih kalah jauh dibandingan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang berada di peringkat pertama dan kedua. Ronaldo telah mencetak 128 gol, sementara Messi mencatatkan 114 gol.

Setelah gantung sepatu pada tahun 2012 lalu, Inzaghi tidak meninggalkan dunia sepak bola dengan beralih profesi dari pemain menjadi pelatih. Mantan pemain Juventus dan AC Milan itu kini memimpin Benevento, yang memuncaki klasemen Serie B dan berpeluang besar promosi ke Serie A.

Sementara itu, Messi masih menjadi andalan Barcelona sedangkan sang bintang Portugal membela Juventus yang merupakan mantan klub Inzaghi.

Bersama Si Nyonya Tua, Ronaldo kini tengah memuncaki klasemen Serie A Italia dengan 63 poin, unggul 1 poin dari Lazio yang berada di peringkat kedua. Dalam jadwal terbaru pasca corona, mereka akan berlaga menghadapi Bologna, Selasa (23/06/20) pukul 02.45 WIB.