Liga Italia

Mengejutkan! Begini Strategi Pelatih Milan Untuk Bisa Permalukan Juventus

Selasa, 7 Juli 2020 11:59 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Gabriel Maltinti/GettyImages
Pelatih sepak bola AC Milan, Stefano Pioli, kabarnya bakal menyiapkan strategi ini untuk bisa menghajar Juventus dalam laga big match Serie A Liga Italia. Copyright: © Gabriel Maltinti/GettyImages
Pelatih sepak bola AC Milan, Stefano Pioli, kabarnya bakal menyiapkan strategi ini untuk bisa menghajar Juventus dalam laga big match Serie A Liga Italia.

INDOSPORT.COM - Pelatih sepak bola AC Milan, Stefano Pioli, kabarnya bakal menyiapkan strategi ini untuk bisa menghajar Juventus dalam laga big match Serie A Liga Italia 2019-2020.

Vs Juventus, AC Milan memang akan kembali melakoni laga berat di kompetisi Serie A Liga Italia 2019/20. Namun, setelah perhelatan tersebut dilanjutkan kembali usai penundaan akibat pandemi corona, Milan belum pernah kalah.

Di kancah domestik, klub yang berjuluk Rossoneri itu sudah menjalani empat laga dan mereka berhasil meraih tiga kemenangan. Dua di antaranya adalah 2-0 melawan AS Roma dan 3-0 lawan Lazio.

Dengan prestasi tersebut, Rossoneri seperti sudah menemukan performa terbaiknya setelah mengalami keterpurukan sebelum penundaan Serie A. Karena hal ini pula para fans mulai yakin bahwa Stefano Pioli bisa mengembalikan kejayaan AC Milan.

Kali ini, mereka akan menjalani laga big match lainnya, yaitu melawan Juventus di San Siro pada Rabu (08/07/20) pukul 02.45 WIB dini hari. Juventus adalah lawan yang berat. Milan belum pernah menang melawan mereka dalam lima pertemuan terakhir.

Namun, melihat empat laga terakhir AC Milan di mana mereka belum pernah kalah, Stefano Pioli akhirnya menyiapkan rencana yang ciamik untuk tetap berpotensi mempermalukan Bianconeri, yaitu dengan mempertahankan strategi.

Melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Milan, Pioli dikabarkan tidak akan mengubah formula yang telah mengantarkan mereka pada kesuksesan, khususnya setelah kemenangan atas Roma dan Lazio. Strategi ini berkaitan juga dengan susunan pemain.

Namun, karena Zlatan Ibrahimovic dikabarkan sudah pulih, maka Stefano Pioli akan memainkannya untuk mengisi posisi yang sebelumnya ditempati oleh Ante Rebic. Sang pelatih juga akan mempertahankan formasi 4-2-3-1 yang ternyata sangat cocok diterapkan untuk Rossoneri.

Dari lima pertemuan terakhir mereka di semua kompetisi sepak bola, Juventus mampu menang tiga kali melawan AC Milan dengan skor 1-0, 2-1, dan 1-0. Dua laga sisanya, mereka hanya bermain imbang 1-1 dan 0-0.