Bola Internasional

Saingi Shin Tae-yong, Park Hang-seo Ikut Terapkan Metode Latihan Gila

Sabtu, 29 Agustus 2020 13:01 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Zing.vn
Ingin menyaingin pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, juru taktik Vietnam yakni Park Hang-seo juga ikut menerapkan latihan gila. Copyright: © Zing.vn
Ingin menyaingin pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, juru taktik Vietnam yakni Park Hang-seo juga ikut menerapkan latihan gila.

INDOSPORT.COM - Ingin menyaingin pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, juru taktik Vietnam yakni Park Hang-seo juga ikut menerapkan latihan gila.

Shin Tae-yong baru-baru ini menjadi sorotan karena pemusatan latihan yang ia lakukan membuat satu pemain timnas Indonesia U-19 bernama Beckham Putra Nugraha masuk ke rumah sakit.

Pemain Persib Bandung itu mengalami kelelahan karena latihan Timnas Indonesia U-19 di bawah komando Shin Tae-yong dilakukan tiga kali sehari.

Jack Brown dan kawan-kawan harus melahap menu latihan dari Shin Tae-yong pada pagi hari pukul 06.30 WIB. Kemudian sesi latihan kedua digelar pukul 15.30 WIB. Dan terakhir mereka kembali berkumpul di malam hari pukul 20.30 WIB.

Latihan keras itu dilakukan demi prestasi timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

Sementara itu, Park Hang-seo juga tidak ingin kalah dari Shin Tae-yong. Bedanya, ia tidak mengawal Timnas Vietnam U-19 melainkan U-22.

Ditundanya Piala AFF dan Kualifikasi Piala Dunia 2022 membuat Park Hang-seo mempersiapkan para pemain usia 22 tahun demi mempertahankan medali emas SEA Games 2021.

Dilansir dari vnexpress, striker Vietnam U-22, Le Minh Binh, menjelaskan kalau energinya benar-benar terkuras saat melakukan latihan yang dipimpin pelatih berusia 62 tahun tersebut.

"Ini pertama kalinya saya bekerja dengan Pelatih Park Hang-seo. Saya melihatnya memberikan instruksi yang ketat, intensitas pelatihan terus-menerus didorong, membutuhkan banyak kekuatan," kata Le Minh Binh.

Media Vietnam juga menjelaskan dalam memipin pasukan Vietnam U-22, Park Hang-seo mewajibkan seluruh pemain untuk terus berlari meski sedang tidak menguasai bola.