Bola Internasional

Lockdown Inggris Dicabut, Skuat Garuda Select 3 Bersiap Gelar Uji Coba

Rabu, 31 Maret 2021 09:56 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pemerintah Inggris mulai melonggarkan status lockdown per 29 Maret 2021, sehingga skuat Garuda Select 3 sudah bisa berlatih normal 11 vs 11 di lapangan.

Kepastian ini disampaikan langsung oleh fisioterapis Garuda Select dan sekaligus sebagai Covid Officer, Ellie Hargreaves. Peluang ini pun akan dimanfaatkan untuk menggelar laga uji coba dengan tim Eropa.

"Sejak 29 Maret, tim-tim grassroot di Inggris sudah diperbolehkan berlatih dan bertanding kembali. Tim Garuda Select juga sudah boleh melakukan pertandingan lagi," ungkap Ellie Hargreaves via situs resmi Garuda Select.

"Soal pertandingan (uji coba), kita masih menunggu jadwal dan beberapa konfirmasi lawan tanding. Harapannya, para penonton juga memungkinkan untuk bisa menyaksikan pertandingan Garuda Select," tambah Ellie. 

Awalnya, anak asuh Dennis Wise dan Des Walker hanya bisa berlatih dalam kelompok kecil atau bubble. Namun kini, setelah status lockdown dilonggarkan, mereka sudah bisa berlatih dengan full team di lapangan hijau.

"Soal latihan, para pemain sekarang sudah diperbolehkan untuk latihan satu tim penuh. Jadi, yang tadinya terbagi dalam beberapa bubble, kini mereka sudah bisa latihan utuh satu tim bersama lagi, memungkinkan untuk dilakukan latihan simulasi 11 lawan 11."