Liga Inggris

Termasuk Tete, Ini 3 Bintang Klub Liga Inggris yang Berdarah Indonesia

Sabtu, 24 April 2021 18:53 WIB
Editor: Coro Mountana
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Siapa sangka? Kalau sebenarnya saat ini ada 3 pemain bintang klub Liga Inggris yang ternyata berdarah Indonesia.

Tak bisa dipungkiri, perkembangan para pemain Indonesia di luar negeri cukup membanggakan akhir-akhir ini. Seperti Asnawi Mangkualam dan Syahrian Abimanyu yang pelan-pelan mulai mendapatkan menit bermain di Korea Selatan dan Australia.

Peforma Ryuji Utomo dan Saddil Ramdani di Malaysia juga cukup impresif. Jangan lupakan juga Khuwailid Mustafa yang juga sedang menimba ilmu di Qatar, lantas bagaimana dengan anak Indonesia di Eropa?

Tentu kita juga masih berharap banyak agar Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman bisa memberikan kabar baik dari kiprahnya di benua Eropa. Sebenarnya selain Egy dan Witan, masih banyak anak Indonesia yang sedang menimba ilmu di belahan Eropa.

Termasuk Liga Inggris, tak disangka ternyata di liga yang katanya paling ketat sedunia, ternyata ada setidaknya 3 pemain bintang berdarah Indonesia di sana. Memiliki darah Indonesia, 3 pemain bintang ini kerap jadi andalan di klubnya, termasuk Kenny Tete.

Pascal Struijk

Pertama, ada bek Leeds United yang bernama Pascal Struijk. Di bawah arahan pelatih Marcelo Bielsa, Struijk di musim ini telah tampil dalam 21 pertandingan di Liga Inggris, perannya sebagai pemain pelapis cukup penting bagi kiprah Leeds United sendiri.

Pascal Struijk sendiri yang mengakui bahwa dirinya adalah seorang berketurunan Indonesia. Asal-usul darah Indonesia itupun diungkapkan secara langsung oleh Pascal Struijk dalam sebuah wawancara yang dikutip Sportmagazine.

“Ya, (keturunan Indonesia) dari kakek nenek saya yang meninggalkan Hindia Belanda (sebutan untuk Indonesia zaman dulu) ke Belanda. Saya punya koneksi dengan Indonesia tapi saat ini saya lebih terlibat dengan Belanda dan Belgia,” kata Pascal Struijk. 

Meski dirinya berketurunan Indonesia, ia enggan untuk membela tanah air kakek neneknya dan lebih memilih Belanda atau Belgia jika dapat panggilan negara. Sangat disayangkan, mengingat Struijk termasuk salah satu pemain penting Leeds walau lebih banyak sebagai pelapis.