Liga Indonesia

Pelatih Persik Kediri Akui Jalin Komunikasi dengan Eks Striker Arema FC

Rabu, 12 Mei 2021 12:40 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Yosef Bayu Anangga
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, membenarkan dirinya menjalin komunikasi dengan Rifaldi Bawuo yang santer dikaitkan dengan klub berjuluk Macan Putih itu.

Joko Susilo mengakui atas adanya upaya penjajakan yang ditempuh pihaknya terhadap Rifaldi Bawuo, salah satu striker lokal yang kini namanya tengah dikaitkan dengan Persik Kediri.

Sebagaimana diketahui, kaitan antara kedua pihak tak lepas dari upaya tim Macan Putih untuk memenuhi komposisi pemain. Lini serang menjadi misi yang menjadi prioritas mereka saat ini.

Kaitan itulah yang membuat nama Rifaldi Bawuo mencuat. Terlebih, sang striker juga punya pengalaman berada satu tim bersama Joko Susilo sewaktu di Arema FC pada Liga 1 musim 2018 silam.

"Kalau komunikasi ya memang ada. Bahkan secara tatap muka saya dengan dia," Joko Susilo mengatakan kepada Indosport, Selasa (12/05/21).

Pelatih Persik Kediri itu juga mengakui bahwa secara kriteria, Rifaldi Bawuo merupakan pilihan rasional untuk bergabung dengan tim asuhannya. Tipikal permainannya yang cukup agresif juga masuk ke dalam pertimbangan Joko Susilo.

"Sebenarnya kalau dilihat kualitasnya, ya cocok di tim ini. Tapi saya tidak bisa komentar lebih detail lagi," sambung Joko.